Ingin Tahu Penyedia Hosting dan Domain Terbaik? Simak di Sini

Ilustrasi situs website.
Sumber :
  • thedawsonacademy.com

VIVA – Ketika ingin membangun atau memiliki  sebuah website pasti memliki sebuah domain. Domain sendiri secara harfiah merupakan alamat kita di internet, seperti alamat rumah kita di dunia nyata. Banyak bermunculan penyedia hosting dan domain membuat kita jadi untung dan kebingungan pastinya. Karena itu, kami akan merekomendasikan penyedia domain dan hosting terbaik. 

Blogger Raup Keuntungan Puluhan Juta dari Afiliasi Produk Dewabiz

1. Hostinger

Hostinger adalah sebuah penyedia hosting web milik karyawan dan pendaftar domain internet. Didirikan pada tahun 2004 dengan Arnas Stuopelis sebagai CEO, Hostinger untuk saat ini memiliki lebih dari 29 juta pengguna secara kolektif dengan anak perusahaannya berada di 178 negara.  Dengan kantor pusat ada di Kansa, Lithuana. 

Ketika Traffic Blog Dicuri Website Lain

Hostinger sebagai salah satu penyedia hosting yang mendapatkan rekomendasi dari Cnet dan juga layanan support customer yang begitu cepat 1x24 jam. Sekitar kurang lebih dari 15.000 orang mendaftar dan diberi kemudahan memakai control panel sendiri. Control panel lebih sederhana dalam pemakaian walaupun sedikit canggung ketika pertama menggunakan. Dengan uptime yang dijanjikan di atas 99,90 persen. Jika tidak, akan mendapatkan credit.

2. Rumahweb

Serangan Hacker Diprediksi Lumpuhkan Jagad Internet Tahun 2019

Rumahweb Indonesia berdiri di Yogyakarta pada tahun 2002. Ia kini melayani tidak kurang dari 14.000 domain pelanggan. Berawal dari 1 server, kini Rumahweb telah memiliki lebih dari 30 server untuk melayani hosting dan VPS serta Cloud.

Rumahweb, per 2010 adalah mitra resmi GlobalSign. Kerjasamanya merupakan penerbitan SSL khusus Indonesia. Saat ini, karena teknologi SNI, customer bisa lebih mudah memiliki SSL karena tidak diperlukan dedicated IP lagi untuk pemasangan sertifikat ini. Dengan support dari fitur live chat di website Rumahweb, memudahkan kita menghadapi permasalahan web. Disediakan juga banyak channel pembayaran dengan berbagai cara seperti Indomaret atau m-banking.

3. Niagahoster

Seperti yang lainnya, inipun masih bermarkas di Daerah Istimewa Yogyakarta dengan iklan layaknya sebuah startup unicorn. Tak hanya persoalan itu saja, Niagahoster memberikan pelayan cepat dan costumer service cepat. Terus berkembang dan mendapatkan review positif dari pelanggan agar meningkatkan penggunaan untuk semua kebutuhan sebuah website dari domain sampai hosting.

4. DomaiNesia

DomaiNesia sudah berdiri sejak tahun 2009. Telah berlalu satu dekade lebih dan kini mereka mengklaim telah mencapai pelayanan kepada lebih dari 95.000 pelanggan dari Indonesia ataupun dari negara lain. Kelebihan dari domaiNesia sendiri memiliki kecepatan uptime yang mengesankan serta kecepatan load page time yang cepat. Sama halnya seperti lainnya memiliki tim support costumer yang bagus.

5. IDwebhost

Sebagai salah satu penyedia hosting terkenal di Indonesia. Telah berdiri lebih dari 10 tahun, tepatnya di tahun 2004 dan berkantor pusat di Daerah Istimewa Yogyakarta. Dengan pelanggan aktif mencapai lebih dari 75.000 pengguna dan domain aktif mencapai 122.000 di seluruh penjuru dunia. Untuk melayani support pelanggan ada sekitar 20 customer care, disertai garansi uang kembali selama 30 hari. Kita bisa mengambil klaim penguangan di 30 hari pertama.

Dalam semakin ketatnya persaingan bisnis, semua penyedia hosting memiliki kesamaan tujuan yaitu memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan mereka. Namun setiap pelanggan memiliki pandangan berbeda walaupun masih dalam satu hal. Yaitu untuk memilih hanya sesuai kecocokan dengan kebutuhan yang kita butuhkan serta kecocokan dengan keadaan yang pas. Tentunya ada salah satu atau dua dari banyak penyedia hosting yang pas dengan kebutuhan kita.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.