Kemewahan Sultan Abal-abal

Indra Kenz mengenakan outfit mewah duduk dipesawat vvip
Sumber :
  • vstory

VIVA – Nama Indra Kenz atau Indra Kesuma menjadi sorotan netizen Indonesia sejak muncul di TikTok dengan gayanya selalu menyombongkan kekayaan. Awal kemunculannya menjadi buat bibir netizen Indonesia yang merasa kemewahannya menjadi tontonan atau hiburan jiwa kemiskinan, begitu kata netizen.

Di tahun 2020 Indra mulai merambah entertainment melalui aplikasi TikTok. Kemudian karena dirinya yang selalu menyebut sebagai ‘Sultan Medan’ itulah Indra kenz semakin dikenal di berbagai kalangan.

Terlebih lagi, ia mengaku bahwa ia memiliki forum kursus trading. Ia menyebut bahwa Binomo atau Binary Option legal di Indonesia. Indra mengakui bahwa kekayaannya merupakan hasil kerja kerasnya selama beberapa tahun di dunia trading.

Bahkan bukan rahasia lagi bagi publik atau netizen. Bahwa Indra kenz selalu membeli barang mewah dengan harga-harga selangit. Dibandingkan dengan sultan-sultan atau pengusaha imperium bisnis yang sudah terlebih dulu kaya, Indra bisa dibilang norak dengan kesombongannya.

Dikutip dari media online Kompas Sabtu (12/3/), deretan supercar Indra Kenz terdiri dari Tesla Model 3, Toyota Supra, BMW Z4 Roadster, Ferrari California, Lamborghini Huracan 580 Spyder, dan Rolls-Royce Phantom Coupe.

Tidak hanya di situ saja. Indra juga memiliki rumah yang sangat mewah yang dikisarkan senilai 30M. Koleksinya juga berupa jam tangan mewah yang nilainya sangat fantastis. Untuk memenuhi gaya hidupnya di sosial media, Indra tidak segan-segan membeli barang mahal dan meng-upload dengan caption “wow murah banget”.

Dilansir dari situs detik kekayaan asset Indra Kenz mencapai 100M. Beberapa sumber kekayaan Indra berasal dari kursus trading, creative agency, marketplace dan ekspedisi, bar and lounge, kuliner dan crypto.

Kehidupannya yang mewah dan terlihat sangat sempurna inilah yang membuat banyak masyarakat tertarik dengan caranya mencari uang. Kemudahan apa yang bisa diambil untuk mendapatkan kemewahan seperti Indra.

Maka banyak dari itu masyarakat yang tertipu dan lost puluhan hingga ratusan juta dari hasil kursus trading Indra Kenz.

Sempat mendapat serangan dari para korban melalui video pengakuan yang tersebar melalui sosmed. Indra masih bisa melawan dan mengelak melalui video klarifikasinya di TikTok beberapa waktu lalu sebelum akhirnya kepolisian mendapat laporan resmi.

Tak lama berselang, nasib mujur ternyata tidak bertahan lam bagi Indra Kenz. Kesombongannya sudah menjadi ajur yang tidak terselamatkan setelah ia ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan pencucian uang melalui aplikasi Binomo. Aplikasi yang di mana dia menjadi affiliator dan dapat meraup keuntungan dari lost para korbannya sebesar 70%.

Kini polisi menetapkan Indra kenz sebagai tersangka dengan hukuman 20 tahun penjara karena dijeratkan pasal-pasal dari Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) serta Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Selain itu, tunangan Indra, yaitu Vanesha Khong juga telah diperiksa bareskrim pada hari Selasa (8/02) selama 8 jam.

Kengerian negeri ini sekarang tidak lagi sekelas mafia pencucian uang dalam shadow economy, para pencuci uang muncul kepermukaan dengan cara menyombongkan hasil kekayaannya.

Tidak mengherankan jika Indra pernah berujar bahwa sekolah itu tidak penting. Menurutnya, rezeki sudah ada yang mengatur mau dia berpendidikan ataupun tidak. Namun bisa kita lihat, kekayaannya kan bertahan berapa lama.

Puluhan Kasus Investasi Bodong Sepanjang 2022, Kapolri Imbau Waspadai Rayuan Influencer

Beberapa pasal yang menjerat sultan medan ini diantaranya Pasal 45 ayat (2) Jo. Pasal 27 ayat 2 dan atau Pasal 45 A ayat (1) jo. 28 ayat 1 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik, Pasal 3, Pasal 5, dan Pasal 10 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang, Pasal 378 KUHP jo. Pasal 55 KUHP.

Tindak pindana yang dilakukan indra yang pertama adalah penyebaran berita bohong atau hoak. Ia mempromosikan aplikasi binary option sebagai ladang mencari uang, dan menebak keberuntungan.

VIVA RePlay 2022: Fenomena Crazy Rich Bodong Indra Kenz dan Doni Salmanan 

Ia juga mengatakan kepada para ‘murid’ kursusnya bahwa Binomo itu legal adanya di Indonesia. Lalu tindak pidana yang selanjutanya terkait pencucian uang, yang mana Binary Option merupakan upgrade dari judi online.

Karena terbukti melakukan tindak kejahatan dan merugikan banyak orang, asset Indra perlahan diperiksa dan disita kepolisian. Kemungkinan asset keluarga dan tunangannya juga terancam hal serupa jika terbukti mendapatkan uang dari Indra hasil pencucian uang melalui aplikasi Binomo tersebut.

LPSK: Ganti Rugi Korban Trading Ilegal Tak Boleh Diabaikan
Kuasa Hukum Perkumpulan Trader Indonesia Bersatu (PTIB), Nibezaro Zebua

Pembagian Aset Indra Kenz Dinilai Tak Transparan, Korban Duga Ada Provokator

Kasus penipuan investasi afiliator Binomo yang menyeret nama Indra Kesuma alias Indra Kenz saat ini masih menyisakan senumlah masalah bagi korbannya.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2023
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.