BPPT Selenggarakan Pelatihan bagi Calon Pegawai Tugas Belajar

Pusbindiklat BPPT Selenggarakan Pelatihan Bagi Calon Pegawai Tugas Belajar Tahun 2021
Sumber :
  • vstory

VIVA – Dalam rangka penyelenggaraan pelatihan bagi Calon Pegawai Tugas Belajar Angkatan I tahun 2021, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) melalui Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusbindiklat) mengadakan Pembukaan Pelatihan bagi pegawai di lingkungan BPPT, Jakarta, Senin (1/3).

Kepala BPPT Hammam Riza dalam sambutannya menyampaikan, sesuai dengan Peraturan Pemerintah nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, Pasal 210 dan Pasal 211, BPPT harus meningkatkan pendidikan pegawainya dan guna meningkatkan persentase pegawai BPPT berpendidikan Magister dan Doktor perlu ditingkatkan melalui pemberian tugas belajar.

Dalam hal ini upaya Pusbindiklat menurut Hammam, perlu didukung dengan komitmen para kepala unit kerja untuk menugaskan pegawainya mengikuti pusat pelatihan ini secara penuh dan sungguh-sungguh.

Saat ini memang terdapat beberapa kendala yang sedang dihadapi seperti skor kemampuan bahasa Inggris yang masih kurang, Skor TPA kurang, kualitas essay/proposal yang masih kurang serta gagal pada tahap wawancara.

Hammam menjelaskan, saat ini menurut data pegawai BPPT (per 20 Januari 2020) dari jumlah sekitar 3.148 orang yang terdiri dari 1.240 orang (40%) berpendidikan Sarjana, 974 orang (31%) berpendidikan Magister dan 294 orang (9%) bergelar Doktor.

“Atas dasar tersebut Pusbindiklat BPPT harus melakukan pendataan proyeksi pemberian tugas belajar dari seluruh unit kerja untuk tahun 2021 – 2024 ini,” jelasnya.

Di kesempatan yang sama Kepala Pusbindiklat BPPT Aton Yulianto menyampaikan, pengembangkan kompetensi dalam bentuk pendidikan dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan dan keahlian PNS melalui pendidikan formal yang dilaksanakan dengan pemberian tugas belajar.

Selain itu, sebut Aton dalam rangka menjalankan tugas dan fungsi Pusbindiklat berupaya mendorong peningkatan kualifikasi PNS melalui pemberian tugas belajar.

Idrus Marham: Fakta atau Omon-Omon?

Pusbindiklat juga menyelenggarakan pelatihan bagi calon pegawai tugas belajar yang bertujuan guna mempersiapkan pegawai BPPT dalam mengikuti seleksi beasiswa maupun seleksi masuk perguruan tinggi.

Berdasarkan data yang dihimpun dari aplikasi road map beasiswa yang telah dilengkapi  seluruh kepala unit kerja pada November 2020, telah terdata sebanyak 233 PNS BPPT yang diproyeksikan dan memenuhi ketentuan untuk diberikan tugas belajar pada tahun 2021 ini.

Pembelajaran Berdiferensiasi dan Upaya Menumbuhkan Potensi Peserta Didik

Kepada seluruh peserta pelatihan, Hammam berharap harus berkomitmen untuk bersungguh-sungguh berupaya meningkatkan keterampilannya dan secara proaktif mengikuti seleksi yang diselenggarakan oleh para penyedia beasiswa dan juga perguruan tinggi.

“Pimpinan BPPT juga akan berkomitmen untuk mendukung upaya Pusbindiklat dalam meningkatkan kualifikasi pendidikan PNS BPPT melalui program tugas belajar juga mendukung pelaksanaan program-program sejenis di tahun-tahun mendatang,” pungkasnya.

Terima Penghargaan karena Menangkan Capres 5 Kali Beruntun, Denny JA Beri Pesan Politik
Emrus Sihombing, Direktur Eksekutif EmrusCorner (tangan menunjuk)

Penegak Hukum Diminta Bijak Ungkap Fakta di Luar Persidangan

Direktur Penuntutan Jampidsus Kejagung, Sutikno mengomentari kasaksian Sandra Dewi dalam sidang dugaan korupsi timah dengan terdakwa Harvey Moeis di salah satu televisi.

img_title
VIVA.co.id
11 Oktober 2024
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.