Sakit Kepala di Pagi Hari, 5 Hal Ini Bisa Jadi Pemicunya
- Times of India
VIVA – Sakit kepala di pagi hari adalah cara yang pasti untuk merusak seluruh jadwal Anda hari itu. Rasa sakit yang tajam dan berdenyut-denyut bisa membuat Anda merasa kesal dan mengalihkan perhatian dari tujuan Anda.
Setiap orang dalam hidupnya mungkin pernah mengalami sakit kepala di pagi hari. Ini masalah yang cukup umum. Sakit kepala tentunya bukan sesuatu yang disukai banyak orang, entah Anda mendapatkannya di pagi atau sore hari.
Tetapi jika cukup sering mengalaminya, maka ada beberapa alasan mendasar yang mungkin Anda abaikan. Berikut lima hal yang mungkin bisa memicu sakit kepala di pagi hari dilansir Times of India.
Menderita insomnia
Penyebab paling umum dari sakit kepala pagi adalah insomnia atau sulit tidur. Bahkan setelah tidur selama tujuh hingga delapan jam di malam hari, jika Anda tidak merasa segar dan cukup istirahat di pagi hari itu berarti Anda tidak mendapatkan tidur yang berkualitas. Untuk mencegah sakit kepala, pertama-tama Anda harus menemukan akar penyebab masalahnya dan untuk itu, Anda harus berkonsultasi dengan dokter.
Migrain
Sakit kepala yang sering mungkin juga disebabkan oleh migrain. Penelitian menunjukkan bahwa kebanyakan orang menderita migrain di pagi atau malam hari. Umumnya, ini terjadi pada kerangka waktu yang sama. Jadi, ada kemungkinan besar bahwa sakit kepala di pagi hari Anda sebenarnya adalah migrain. Migrain dapat dipicu karena banyak hal dan Anda hanya perlu mengelolanya.
Sakit kepala pagi hari mungkin karena otot tegang di leher, yang bisa disebabkan oleh bantal yang digunakan atau posisi tidur Anda. Bantal menopang leher dan tulang belakang.
Untuk itu, Anda perlu menggunakan jenis bantal yang tepat. Bantal yang empuk bisa menimbulkan masalah. Jadi, periksalah bantal dan posisi tidur.
Menggemeretakkan gigi di malam hari
Sakit kepala pagi juga bisa menjadi tanda bahwa Anda menggemeretakkan gigi di malam hari. Menggeretakkan gigi dapat menciptakan tekanan pada sendi temporomandibular (TMJ), yang menghubungkan rahang bawah ke tengkorak di depan telinga. Ini menyebabkan ketegangan, yang bisa memicu sakit kepala. Ini juga bisa menyebabkan nyeri rahang di pagi hari.
Sesuatu yang serius
Dalam kasus yang sangat jarang terjadi, sakit kepala di pagi hari dapat disebabkan oleh beberapa kondisi kesehatan yang mendasarinya. Bisa jadi karena peningkatan tekanan akibat tumor otak.
Jika tumor membengkak, dapat meningkatkan tekanan di otak dan dapat menyebabkan sakit kepala beberapa kali dalam sehari. Tetapi jangan mengevaluasi situasi Anda sendiri secara berlebihan. Konsultasikan dengan dokter jika Anda sering merasakan sakit kepala di pagi hari.