Intip Potret 'Maternity Shoot' Selebriti, Cantiknya Parah Banget!

Selebriti maternity shoot
Sumber :
  • Instagram.com

VIVA - Kehamilan merupakan momen yang sangat dinanti-nantikan oleh sepasang suami istri. Mendapati sang istri dikaruniai seorang momongan, tentu hal ini membuat suami dan keluarga besar lainnya merasa sangat bahagia. 

Dianggap Berisiko! 6 Kondisi Kehamilan Ini Disarankan Periksa ke Konsultan Fetomaternal, Apa Itu?

Apalagi bagi kalian pasangan yang baru saja menikah dan ini menjadi pengalaman pertama kali kalian menjadi orangtua. Tentu saja, hal ini akan memberikan kesan pertama yang mendebarkan, bahagia dan gelisah bagi kalian yang sebentar lagi akan menyandang status sebagai orangtua.

Menjalani pengalaman pertama menjadi orangtua baru, tentu banyak hal yang perlu dipersiapkan untuk menyambut sang buah hati. Mulai dari mempersiapkan mental, nama yang baik dan beberapa perlengkapan-perlengkapan lainnya yang akan dibutuhkan oleh sang buah hati dan ibunya.

5 Tips Sederhana agar Cepat Hamil Secara Alami

Dan tak kalah lebih menariknya lagi, saat orangtua menantikan hadirnya sang buah hati lahir dengan mengabadikan momen kehamilannya. Mengabadikan momen saat kehamilan bersama si jabang bayi saat masih di dalam kandungan, menjadi hal yang tak terlupakan bagi sang buah hati dan orangtuanya kelak.

Saat ini mengabadikan momen saat hamil atau yang biasa disebut dengan 'maternity shoot’ bukan lagi menjadi hal yang biasa untuk dilakukan. Tren pemotretan saat hamil atau 'maternity shoot’ ini tengah ramai dilakukan sejak beberapa akhir tahun ini, baik dari kalangan orang biasa maupun para selebriti ibukota.

Anak Alergi Susu Sapi? Jangan Salah, Pencegahannya Harus Sejak Hamil hingga Melahirkan

Tak ingin ketinggalan momen saat hamil bersama buah hatinya, dua selebiriti ibukota berikut ini melakukan 'maternity shoot’ dengan konsep yang benar-benar bikin warganet terperangah.

1. Celine Evangelista

Celine semakin memesona di kehamilannya sekarang, hal tersebut terlihat dari foto unggahannya di Instagram. Di foto unggahannya saat 'maternity shoot’, Celine mengenakan gaun berwarna putih yang membuat dirinya menjadi sangat cantik dan elegan. Dengan bergaya sambil memejamkan mata dan rambut terurai, membuat Celine bak seorang putri raja.

"Berasa kayak liat ibu peri di tengah hutan, duh ngirinya daku." Ucap Tantri Wulandari, salah satu warganet.

"Benar-benar kayak bidadari." Ujar warganet lainnya.


2. Irish Bella

Baru beberapa bulan menikah, pasangan yang selalu tampil romantis dan harmonis ini akhirnya dikaruniai momongan. Hadirnya buah hati di tengah-tengah pasangan muda ini semakin menambah kebahagiaan rumah tangga mereka.

Kabar bahagia tersebut terlihat di unggahan foto milik Irish Bella, saat tengah melakukan 'maternity shoot’. Dalam unggahannya tersebut, Irish Bella benar-benar tampil beda.

Tak ingin melewatkan kehamilan pertamanya ini, Irish Bella memercayakan hasil jepretannya kepada fotografer profesional yaitu @fdphotography90. Di foto hasil jepretan @fdphotography90, Irish Bella terlihat sangat cantik bak barbie yang hidup di dunia nyata.

Dengan memakai gaun berwarna merah denga latar belakang seperti di hutan, membuat foto unggahan Irish Bellah pun dipuji banyak warganet. "Mommy mirip sekali dg Thalia si Maria Mercedes, cantiknya paraaahhh, bule bgt."Ucap Kamboja, salah satu warganet. "Bak boneka barbie yang bisa ngomong. So beautiful." Ujar warganet lainnya

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya
Disclaimer: Artikel ini adalah kiriman dari pengguna VIVA.co.id yang diposting di kanal VStory yang berbasis user generate content (UGC). Semua isi tulisan dan konten di dalamnya sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis atau pengguna.