Punya Banyak Uang, Bos F1 Konfirmasi Lewis Hamilton Siap Beli Tim MotoGP

Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton tabrakan dengan Max Verstappen
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS/Jennifer Lorenzini

VIVA – Kabar Lewis Hamilton tertartik membeli salah satu tim MotoGP sudah menjadi perbincangan sejak beberapa bulan lalu. Kini, salah satu bos Forumla 1 mengkonfirmasi rencana pembalap kaya raya tersebut.

Banyak Mata-mata saat Lewis Hamilton Uji Coba Pertama Ferrari untuk F1 2025

Greg Maffei dari Liberty Media sebagai penyelenggara Formula 1 menjelaskan, ada banyak alasan terkait ketertarikan Lewin Hamilton menjadi bagian dari ajang balap motor para raja tersebut, selain fokus jadi pembalap.

Lewis Hamilton (Instagram/Lewishamilton)

Photo :
  • VIVA.co.id/Arianti Widya
Marc Marquez Harus Kehilangan Ini saat Rilis Tim Ducati Lenovo MotoGP 2025

“Karena mereka melihat apa yang terjadi di Formula 1, dan mereka ingin mengikutinya. Ketika kami umumkan (akusisi MotoGP), itu contoh yang bagus,” ujar Greg, dikutip dari Motorsport, Jumat 13 September 2024.

MotoGP 2024 diramaikan oleh 22 pembalap yang terbagi dari tim pabrikan, dan tim satelit yang menggunakan motor berbeda, yaitu Ducati Desmosedici, KTM RC16, Aprilia RS-GP, Honda RC213V, dan Yamaha YZR-M1.

Ini Motor Marquez di Ducati, Bagnaia Kembali Pakai Nomor 63 di MotoGP 2025

Artinya hanya ada 5 brand yang terjun di ajang adu kebut tersebut, dan Ducati menjadi pabrikan dengan tim satelit terbanyak, yaitu Gresini Racing, Pertamina Enduro VR46 Racing, dan Pramac Racing.

Namun mulai musim depan Pramac Racing menjadi tim satelit Yamaha. Sedangkan Honda memiliki dua tim satelit dengan sponsor berbeda, yaitu LCR Honda Idemitsu, dan LCR Honda Castrol, lalu KTM ada Gasgas Tech3, dan Aprilia punya Trackhouse Racing.

Sejak saham Dorna Sport sebagai penyelenggara MotoGP sudah diambil alih Liberty Media yang biasa menggelar F1, ada sejumlah kejutan baru, mulai dari perubahan regulasi memiliki tim satelit, mengatur spesifikasi motor, dan membuka ketertarikan untuk para pembalap F1 memiliki salah satu tim di MotoGP.

“Kami langsung mendapat telepon dari orang-orang dan berkata, ‘Saya ingin membeli tim’, termasuk orang-orang seperti Lewis Hamilton,” tutur Greg.

Lewis Hamilton menjadi salah satu pembalap F1 yang tergolong tajir. Menurut laporan Celebrity Net Worth, kekayaannya pada tahun lalu mencapai 300 juta dollar, atau setara Rp4,9 triliun.

Sementara Forbes mencatat, Lewis Hamilton masuk daftar atlet dengan bayaran tertinggi di dunia pada 2023, gajinya di Mercedes-AMG Petronas untuk ajang F1 di 2023 mencapai 55 juta dollar, atau Rp900 miliar.

Sebelumnya beredar kabar juara F1 tujuh kali itu ingin membeli tim Gresini Racing seperti dilaporkan The Race, setelah MotoGP Belanda yang berlangsung di Sirkuit TT Assen.

Dijelaskan bahwa Lewis Hamilton sudah menyatakan minatnya untuk mengakuisisi tim yang saat ini dibela Marc Marquez, dan Alex Marquez. Salah satu orang kepercayaannya sudah melakukan pembicaraan dengan Nadia Padovani.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya