Video Jokowi 'Mandikan' Pesawat Super Hercules C 130 J TNI AU
Rabu, 8 Maret 2023 - 16:13 WIB
VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi)  melakukan serah terima Pesawat Super Hercules C-130 J Pesawat A-1339 dan A-1315 kepada Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada Rabu, 8 Maret 2023.
Terlihat, Jokowi juga sempat masuk kedalam pesawat 39. Lalu, Prabowo memberikan cinderamata kepada Panglima TNI. Setelah itu, Jokowi menarik kain yang tertempel di badan pesawat dan menyiram roda serta body depan pesawat dengan air kembang.
Untuk diketahui, unit pertama pesawat TNI Angkatan Udara (AU) C-130J-30 Super Hercules A-1339 tiba di Indonesia setelah mendarat di Pangkalan TNI AU (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin, 6 Maret 2023.
Â