Penampakan Kepala Patung Yesus Terbesar di Dunia Disambar Petir
Selasa, 14 Februari 2023 - 20:00 WIB
VIVA – Fotografer asal Brasil bernama Fernando Braga membagikan hasil jepretan luar biasa saat petir menyambar patung Kristus Penebus yang ikonik di Rio de Janeiro pada Jumat, 10 Februari 2023 sekitar pukul 18:55 waktu setempat.
Tampak dalam potret itu petir raksasa tepat menyambar kepala patung setinggi 125 kaki tersebut sehingga menghasilkan cahaya yang cukup terang. Meski demikian, kondisi patung tetap kokoh tanpa adanya kerusakan.
Mengutip laporan Daily Mail, Diketahui serangan petir yang menyambar kepala patung tersebut adalah yang ketiga kalinya. Sebelumnya salah satu dari 7 keajaiban dunia ini pernah mengalami hal serupa pada tahun 2008 dan 2014.