Ikrar Anti Narkoba di SMAN 3 Banjarmasin

Kapolsek Banjarmasin Timur di upacara bendera SMAN 3 Banjarmasin.
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id – Lapangan upacara di halaman sekolah SMAN 3 Banjarmasin, Kecamatan Banjarmasin Timur, Senin (9/1) pagi, tampak terlihat berbeda dari hari-hari biasanya. Siswa-siswi dan segenap dewan guru SMAN 3 Banjarmasin tampak serius memperhatikan ke depan lapangan upacara.

Momen Viral Saat Upacara Hari Kemerdekaan 17 Agustus dari Tahun ke Tahun

Mereka tampak serius menyimak penyampaian amanat dari pembina upacara kali ini yang tidak lain adalah orang nomor satu di jajaran Polsek Banjarmasin Timur, Polresta Banjarmasin, yaitu Kapolsek Banjarmasin Timur, Kompol Dese Yulianti, SH, Map. Pada kesempatan menjadi pembina upacara di sekolah, kapolsek perempuan pertama di Banjarmasin Timur ini membacakan Ikrar Anti Narkoba yang diikuti seluruh siswa-siswi, staf, dan dewan guru.

Mantan Kasatlantas Polres Banjar ini juga memberikan pesan dan himbauan kepada para siswa SMAN 3 Banjarmasin. Pelajar adalah generasi penerus dan harapan bangsa yang harus bebas narkoba. Jangan sampai generasi muda kita rusak karena narkoba karena narkoba adalah kejahatan transnasional yang saat ini dalam keadaan darurat narkoba. “Jangan sampai siswa-siswi di sini menjadi korban apalagi sebagai pelaku pengedar narkoba,” tambah perwira dengan melati satu di pundaknya.

Jokowi Optimis Upacara Bendera di IKN Bisa Terlaksana dengan Baik dan Sukses

Kompol Dese juga mengingatkan agar siswa-siswi SMAN 3 Banjarmasin bisa mematuhi aturan lalu lintas, dan bisa menjadi contoh yang baik bagi yang lain. “Hindari pelanggaran lalu lintas karena bisa membahayakan diri kita sendiri dan orang lain. Jangan memodifikasi motor tidak sesuai standar dan lengkapi surat menyuratnya sebelum mengendarai motor,” ujarnya.

Selain itu, ia juga berpesan jangan sia-siakan pengorbanan orangtua karena orangtua kita pasti menginginkan hal yang terbaik untuk kita. “Saya selaku Kapolsek Banjarmasin Timur mendoakan dan sangat berharap agar siswa-siswi SMAN 3 Banjarmasin ini menjadi generasi penerus yang diharapkan bangsa dan negara,” tutupnya. (Tulisan ini dikirim oleh Eddy28)

Jokowi Bakal Jadi Inspektur Upacara Hari Bhayangkara ke-78 di Monas
Tim Paskibraka Nusantara Baru di IKN, Kalimantan Timur, Sabtu, 17 Agustus 2024.

Sempat Tuai Polemik, Anggota Paskibraka Putri Tampil Kenakan Jilbab saat Upacara HUT ke-79 RI di IKN

Jika sebelumnya ramai isu soal adanya kebijakan bagi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) untuk mengenakan jilbab hingga menuai kontroversi hingga reaksi.

img_title
VIVA.co.id
17 Agustus 2024