Micin Indonesia Mendunia Sejak Dulu, Iklan Ini Buktinya

Iklan jadul Miwon.
Sumber :
  • Youtube lordcaocao2025

VIVA – Micin, penyedap rasa, atau MSG, tentu memiliki banyak sekali penggemar. Karena setiap masakan tentunya akan terasa hambar jika tidak dibubuhi penyedap yang satu ini. Ya, penyedap rasa satu ini memiliki rasa yang gurih sehingga mampu membangkitkan selera makan.

Fakta dan Mitos, Apakah MSG Berbahaya?

Meski lezat, garam natrium yang juga dikenal sebagai sodium glutamat ini kerap dianggap bisa bikin kamu menjadi bodoh. Padahal, belum ada penelitian yang membuktikan bahwa MSG ini dapat memberikan efek membodohkan orang. 

Sebenarnya, jika dikonsumsi sesuai takaran, micin tidak berbahaya untuk kesehatan. Kemenkes RI merekomendasikan batas aman konsumsi MSG adalah sebanyak lima gram.

Pro dan Kontra Micin Berbahaya

Tetapi, stigma bahwa micin bisa bikin bodoh sudah terlanjur melekat di masyarakat. Sebenarnya, tidak semua hal tentang micin itu buruk. Buktinya iklan jadul salah satu merek penyedap rasa yang satu ini.

Iklan jadul Miwon.

Makan Micin Berlebih Bisa Sebabkan Fatty Liver, Ini Penjelasannya

Ya, iklan jadul Miwon. Produk penyedap rasa yang satu ini ternyata sudah mendunia sejak dulu. Produknya telah dieskport ke berbagai negara, mulai dari Timur Tengah, Eropa, bahkan Amerika. 

Iklan ini menggambarkan bagaimana kontribusinya dalam melezatkan masakan. Selain itu, dalam rekaman video ini juga dijelaskan tentang produknya yang sudah mendunia. Tak hanya itu, nuansa jadul yang kental dalam iklan ini akan membuatmu terhibur dan bernostalgia. Belum lagi, logat daerah yang ditampilkan dalam iklan ini juga tak kalah lucu. Simak videonya berikut ini.

MSG atau micin.

Menguak Mitos dan Fakta Soal Micin, Benarkah Bisa Bikin Bodoh?

dr. Tirta mengungkap berbagai fakta menarik mengenai MSG dan batasan asupan harian yang perlu diperhatikan. Benarkah micin bisa bikin bodoh?

img_title
VIVA.co.id
25 Oktober 2024