VIDEO: Wali Kota Surabaya Risma Dilaporkan ke Ombudsman

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini alias Risma dan Kepala Polrestabes Surabaya Kombes Pol Sandi Nugroho di rumah dinas Risma di Surabaya pada Rabu, 5 Januari 2020.
Sumber :
  • VIVAnews/Nur Faishal

VIVA – Seorang warga yang identitasnya dirahasiakan melaporkan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dan Kepala Polrestabes Surabaya kepada Ombudsman perwakilan Jawa Timur. Keduanya dilaporkan dengan tuduhan penyalahgunaan wewenang lantaran telah memidanakan penghina Risma, Zikria Dzatil.

Risma Janji Naikkan Anggaran Pendidikan Jatim 35 Persen, Dewan Pendidikan: Itu Akan Berat

Pengaduan warga itu menyebutkan bahwa pidana atas penghinaan terhadap penjabat penyelenggara sudah dihapuskan berdasarkan putusan Mahkamah Konstitusi tahun 2015. Ombudsman akan menanyakan perihal laporan Risma terhadap Zikria Dzatil, yang ditetapkan tersangka karena mengunggah tulisan diduga berkonten hinaan terhadap Risma.

Laporan Risma atas Zikria menjadi polemik setidaknya karena dua alasan. Pertama, laporan itu dilakukan Risma melalui Bagian Hukum Pemerintah Kota sebagai kuasa hukum. Terjadi perdebatan apakah laporan tersebut dilakukan atasnama Risma secara pribadi atau ia sebagai pejabat publik.

Hasil Survei di Pilgub Jawa Timur Kalah Jauh dari Khofifah, Risma: Pokoknya Jalan Aja

Kedua, mengenai kepekaan Risma atas Zikria, seorang ibu rumah tangga yang memiliki anak. Pihak kontra menilai semestinya Risma tidak menyeret itu ke ranah hukum hanya karena diolok-olok di media sosial. Sebab, di era digital seperti sekarang, pejabat publik harus siap di-bully dan dikritik.

3 Srikandi Jatim soal Nomor Urut Pilkada: Isyarat 2 Periode, Salam Metal hingga Juara 1
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Dok. Istimewa

Safari Politik, Hasto Semangati Kader untuk Menangkan Risma-Gus Hans dan Pilkada di Jatim

Hasto mengingatkan seluruh kader bahwa masing-masing harus menyadari bahwa dirinya adalah bagian dari tubuh PDIP. 

img_title
VIVA.co.id
28 Oktober 2024