VIDEO: Wawancara Eksklusif dengan Ahmad Dhani
- ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
VIVA – Ahmad Dhani mendeklarasikan diri sekarang tidak lagi sebagai musikus murni selepas bebas dari penjara usai menjalani hukuman selama sebelas bulan sebagai terpidana kasus ujaran kebencian. Dia mengklaim bahwa kini sepenuhnya politikus, sementara aktivitasnya di bidang musik nanti sebatas pekerjaan sambilan.
Dhani tak menyesali hidupnya selama sebelas bulan di penjara, malahan berterima kasih kepada orang yang melaporkannya kepada polisi, polisi yang menjeratnya sebagai terdakwa di pengadilan, jaksa yang menuntutkan hukuman kepada hakim, hakim yang menjatuhkan hukuman kepadanya.
Di dalam penjara dia justru mengaku mendapatkan banyak pencerahan: meski fisik terpenjara, jiwa dan pikirannya bebas. Bagi kebanyakan orang, katanya, mencari hikmah atau kebijaksanaan melalui sesuatu dari luar diri, tetapi dia justru menemukannya dalam diri sendiri, terutama selama berada di dalam penjara.
Untuk tahap pertama, Dhani akan menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarga setelah dia tinggalkan selama sebelas bulan. Setelah itu dia akan kembali beraktivitas dalam politik, memperbarui pengetahuan dan informasi tentang situasi terkini Partai Gerindra dan politik nasional. Dia juga menjadwalkan bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
>