Viral Dua Pria Berseragam Dishub Lakukan Pemerasan Terhadap Sopir Pikap, Warganet Heboh!

Viral Dua Pria Berseragam Dishub Lakukan Pemerasan
Sumber :
  • Tangkapan Layar Instagram @lagi.viral

Lampung Tengah, VIVA – Media sosial kembali dihebohkan dengan sebuah video yang memperlihatkan dua pria berseragam Dinas Perhubungan (Dishub) diduga melakukan pemerasan terhadap sopir pikap.

Usai Video Syurnya Viral, Buru Guru Salsa Ungkap Kelebihan Suami dan Tanggapan Mertua

Dalam video tersebar, oknum pegawai Dishub mengendarai satu unit sepeda motor Honda BeAt tanpa menggunakan helm tengah mencegat pengemudi sopir pikap.

Ilustrasi anggota Dishub

Photo :
  • Antara Foto
Peras 12 Sekolah di Sumut, 2 Oknum Polisi Raup Uang hingga Rp4,7 Miliar

Lebih lanjut, kedua pria oknum pegawai Dishub ini langsung memotong jalur dan menghadang di depan mobil pikap yang melaju dari arah Kecamatan Kotagajah menuju persimpangan Tugu Pepadun, Kabupaten Lampung Tengah.

Dalam video diketahui lokasi penghadangan itu berada di areal jembatan yang berjarak kurang lebih 650 meter dari kantor DPRD Lampung Tengah. Tepatnya di Jembatan Way Punggur, Jl. Raya Kotagajah-Gunung Sugih, yang hanya berjarak sekitar 850 meter.

Preman Berkedok Ormas Palak Pengusaha Bakal Ditindak Tegas Polri

"Selain diduga melakukan upaya pemerasan kepada sopir, dua oknum Dinas Perhubungan Kabupaten Lampung Tengah itu diduga juga melakukan aksi penganiayaan," tulis keterangan unggahan Instagram @lagi.viral dikutip VIVA Rabu, 19 Februari 2025.

Kedua pegawai dishub ini terdengar bahwa mereka itu kerap dimintai uang setiap melewati Jl Raya Kotagajah-Gunung Sugih yang masuk wilayah Kecamatan Gunung Sugih tersebut.

Adanya kejadian ini langsung menuai kecaman dari warganet di media sosial. Banyak dari mereka yang mengecam aksi tersebut dan mendesak pihak berwenang untuk segera mengambil tindakan.

“Parah! Mereka seharusnya menertibkan lalu lintas, bukan malah memanfaatkan kekuasaan untuk kepentingan pribadi,” tulis komentar warganet dalam unggahan tersebut.

"Waduh cari makan buat keluarga sampe segitunya, tolong pihak kepolisian oknum kek gini harus ditangkap, meresahkan," timpal warganet lainnya.

Kasus ini menambah daftar panjang praktik pungutan liar yang kerap terjadi di jalanan. Warganet pun berharap agar ada tindakan tegas dari pihak berwenang guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya