Tak Ada Etika, Oknum ASN PUPR Joget di Atas Meja Usai Proyeknya Cair

Oknum ASN PUPR Joget di Atas Meja Usai Proyeknya Cair
Sumber :
  • Instagram @tanahbumbuinfo

Kutai Timur, VIVA –  Sebuah video yang menampilkan sejumlah oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kutai Timur berjoget di ruang rapat kantor beredar luas di media sosial.

Viral! Tukang Parkir Ini Minta Tarif Parkir Rp200 Ribu: Jika Tak Diberi, Ancam Baretin Mobil

Seperti yang diunggah akun Instagram @tanahbumbuinfo, memperlihatkan beberapa pria dan wanita menaiki meja sebuah ruangan kantor sambil bernyanyi serta berjoget asyik dalam suasana malam hari.

Aksi para oknum ASN ini menuai kritik karena dinilai tidak mencerminkan etika sebagai pegawai Kementerian. Video tersebut diduga direkam di ruang rapat kantor PUPR Kutai Timur, dan kejadian ini memunculkan spekulasi bahwa perayaan tersebut dilakukan setelah proyek mereka cair.

Anggota TNI Ini Berikan Saran Kepada Orang Tua yang Anaknya Jadi Korban Bullying: Biarkan Membalas!
Sosok Ariyuli Ningsih Lindoeno, Tersangka Korupsi yang Tebar Senyuman dan Pose Dua Jari saat Ditangkap

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Kutai Timur, Joni Abdi Setia, membenarkan bahwa peristiwa tersebut terjadi di kantornya. 

Ia menjelaskan bahwa acara tersebut merupakan hiburan bagi pegawai setelah menyelesaikan pekerjaan lembur selama berminggu-minggu. 

Meski demikian, ia mengakui bahwa aksi berjoget di atas meja memang tidak pantas dilakukan di lingkungan kerja.

Joni menegaskan bahwa pihaknya akan memberikan teguran serta melakukan pembinaan disiplin kepada para ASN yang terlibat agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang.

Nathalie Holscher

Nathalie Holscher Jawab Kritik Soal Video Saweran di Sidrap

Nathalie Holscher viral usai disawer saat tampil sebagai DJ di Sidrap. Aksinya menuai kritik dari Bupati dan diminta sampaikan permintaan maaf resmi.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2025