Terpopuler: Pejabat Coba Perkosa Terapis Spa, Eks TNI AD Sentil Para Jenderal Terlibat Pagar Laut Tangerang
- Tangkapan Layar Instagram @fakta.indo
Jakarta, VIVA – Beragam peristiwa menarik tengah menyita perhatian pembaca VIVA, khususnya di kanal Trending. Sejumlah artikel viral menjadi sorotan mulai dari kasus pejabat yang mencoba memperkosa terapis spa hingga pernyataan eks TNI AD yang menyoroti proyek pagar laut yang melibatkan para jenderal TNI.
Kasus-kasus kontroversial ini menjadi perbincangan hangat di media sosial, memicu beragam reaksi dari masyarakat. Tidak hanya itu, peristiwa lainnya seperti penghancuran patung Iron Man di Bogor oleh seorang ustaz hingga klaim fantastis Firdaus Oiwobo yang mengaku memiliki gunung di Parung juga menyita perhatian publik.
Sepanjang Jumat, 14 Februari 2025, sejumlah artikel berikut menjadi yang paling banyak dibaca dan diperbincangkan. Berikut rangkuman lengkapnya:
1. Pejabat Ini Mencoba Perkosa Terapis Spa, Mirisnya Korban Malah Dilaporkan Aksi Pencabulan
Sebuah kasus mengejutkan kembali mencuat ke publik Tanah Air. Ada seorang pejabat daerah diduga mencoba memperkosa seorang terapis spa. Penjabat itu diketahui adalah Kepala Bidang DPM-PTSP Minahasa Utara, Jefry Rondonuwu. Ia dilaporkan oleh korban atas dugaan percobaan pemerkosaan.
Mirisnya, Jefry melaporkan balik ke terapis spa berinisial MR ini atas tuduhan pencemaran nama baik, pemerasan, dan pencabulan. Hal itu diungkap oleh kuasa hukum Jefry, Tonny Rarung. Ia mengklaim kliennya sebagai korban karena bagian tubuh Jefry dipegang MR tanpa izin.
2. Dianggap Mirip Berhala, Seorang Ustaz Hancurkan Patung Iron Man di Tempat Wisata Bogor
Aksi seorang pria menghancurkan patung Iron Man di salah satu tempat wisata di Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, viral di media sosial. Video penghancuran patung tersebut menjadi sorotan setelah diunggah oleh akun TikTok @rizasyah_14 pada Rabu, 5 Februari 2025 lalu.
Dalam video berdurasi 2 menit 28 detik itu, tampak seorang pria diduga ustaz tengah menghancurkan patung setinggi kurang lebih 2 meter dengan alasan menghindari perbuatan syirik.
3.Firdaus Oiwobo Ngaku Punya Gunung di Parung, Luasnya 4 Ribu Hektare
Perseteruan antara Firdaus Oiwobo dan pengacara kondang Hotman Paris kembali memanas. Kali ini, Firdaus berani membandingkan kepemilikan asetnya dengan Hotman.
Meski mengakui bahwa dari segi finansial dirinya kalah jauh, Firdaus justru menantang Hotman dalam hal aset. Ia bahkan mengklaim memiliki sebuah gunung di kawasan Parung, Bogor, Jawa Barat.
4. Eks TNI AD Sentil Para Jenderal TNI yang Terlibat Proyek Pagar Laut Tangerang: Lempar Bintang Kalian!
Mantan Kapten Infanteri Yonif RK 732/Banau TNI AD, Ruslan Buton, mengkritik keras para jenderal TNI yang diduga terlibat dalam proyek pagar laut di Tangerang.
Dalam pernyataannya, Ruslan menyebut bahwa tindakan mereka yang berkolaborasi dengan oligarki telah mengkhianati bangsa. Ia juga menekankan bahwa sebagai seorang jenderal, mereka seharusnya menjunjung tinggi doktrin NKRI harga mati dan politik tentara yang berorientasi pada kepentingan negara.