Polwan Eby Veronica Ungkap Perawatan Mahal yang Buat Dirinya Cantik hingga Mirip Artis Korea

Polwan Eby Veronica
Sumber :
  • x @TukangBedah00

Jawa Timur, VIVA – Eby Veronica, anggota Polisi Wanita (Polwan) dari Polda Jawa Timur, sedang menjadi perbincangan hangat di media sosial. Paras cantiknya yang disebut-sebut mirip dengan artis Korea Selatan Han So Hee sukses menarik perhatian banyak warganet.

Tahun Baru Mau Kulit Sehat dan Glowing? Dokter Kecantikan Sarankan Treatment Ini

Wanita dengan nama lengkap Febby Veronica Herlanda ini, yang kini berpangkat Brigadir Polisi (Brigpol), viral setelah foto dirinya yang diambil saat upacara kenaikan pangkat pada 1 Januari 2025 lalu tersebar luas di dunia maya.

Dalam foto tersebut, Eby tampil menawan mengenakan seragam kebanggaan Polri, memegang buket bunga sambil tersenyum bahagia.

Stop Pakai Baking Soda! Gunakan 1 Bahan Dapur Ini untuk Jamur Kuku Menguning

Perubahan penampilan Eby yang terlihat signifikan dalam foto tersebut memicu banyak pertanyaan dari netizen. Menanggapi hal tersebut, Eby dengan terbuka membagikan rahasia perawatan mahal yang dilakukan untuk menjaga penampilannya melalui akun Instagramnya.

"Buat yang nanyain tips, threadlift, botox, benang hidung, filler dagu, untuk kulit badan luluran 2x seminggu, peeling di area lipatan, sunblock 3 jam sekali pas siang, malam pakai night booster/butter, kulit muka pakai dna salmon 1-3 bulan sekali, skincare korea," tulis Eby dalam postingannya yang dilansir oleh akun Instagramnya @kinen_bhy pada Jumat (10/01/2025).

Dokter Sonia Wibisono Ungkap Cara Menurunkan Berat Badan Sehat Tanpa Rasa Lapar Berlebihan

Polwan Eby Veronica

Photo :
  • Instagram @kinen.bhy

Namun, di balik transformasi luar biasa yang terlihat pada dirinya, Eby mengungkapkan sisi emosional yang mendalam. Ia mengungkapkan bahwa depresi yang dialaminya menjadi motivasi untuk melakukan perawatan diri, setelah dirinya memergoki suaminya berselingkuh dengan wanita lain dan mengalami kekerasan dalam bentuk dicekik ketika melabrak suaminya.

"Tips glow up lainnya, yap. Depresi dan rasa ingin mati. Dari rasa sakit yang tidak tertahankan akhirnya belajar merawat diri terus menerus sebagai pelampiasan, bonusnya lebih cantik dan nggak insecure lagi," tambahnya.

Eby juga mengungkapkan bahwa dirinya kini menjadi brand ambassador sebuah klinik kecantikan, yang memungkinkan dirinya mendapatkan perawatan secara gratis.

Dengan jumlah followers yang cukup banyak di media sosial, Eby terus membagikan kisah perjalanan perawatan diri dan keberhasilan dalam menumbuhkan rasa percaya diri.

Polwan Eby Veronica

Pantas Saja Viral, Polwan Eby Veronica Cantiknya Disebut Mirip Artis Korea!

Eby Veronica, seorang anggota polisi wanita (polwan) dari Polda Jawa Timur, tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial karena kecantikannya.

img_title
VIVA.co.id
8 Januari 2025