Fantastis! Ormas Pemuda Pancasila Ajukan Proposal Tahun Baru Rp44 Juta

Viral! Proposal Minta Bantuan Perayaan Tahun Baru Sebesar Rp44 Juta oleh Ormas
Sumber :
  • Tangkapan Layar X @kuasajawa

Bekasi, VIVA – Publik tengah dihebohkan dengan munculnya sebuah proposal yang diajukan oleh salah satu Organisasi Masyarakat (Ormas) di Bekasi beredar di media sosial. Hal itu dikarenakan nominal yang sangat fantastis yakni sebesar Rp44 juta.

Narkoba untuk Pesta Tahun Baru 2025, Dua Pemuda Diamankan Polisi

Dalam foto surat yang diunggah oleh akun X @kuasajawa, memperlihatkan anggaran tersebut bersumber dari rencana kegiatan ormas di tingkat pimpinan anak cabang (PAC) Bekasi Selatan. Pada bagian kop surat, tertera nama ormas Pemuda Pancasila dan alamat kesekretariatannya.

"Permisi bapak, demi kelancaran acara kami, mohon partisipasi dari bapak," tulis keterangan foto tersebut, dikutip VIVA Jumat, 27 Desember 2024.

Arus Mudik Liburan Natal Alami Penurunan, Kakorlantas: Perjalanannya Lancar

Pemuda Pancasila (PP) Gelar Demonstrasi di Depan DPRD Kabupaten Tangerang

Photo :
  • VIVA/ Sherly

Pada detail proposal tersebut, terdapat jumlah yang merupakan akumulasi dari sejumlah keperluan. Adapun sejumlah keperluannya seperti pembuatan proposal Rp2 juta, pembuatan amplop Rp1,5 juta, sewa tenda dan kursi Rp3,5 juta, dan dokumentasi Rp1,5 juta.

Kombes Latif: Masyarakat Bekasi Silakan Rayakan Malam Tahun Baru di Bekasi, Tidak Usah ke Jakarta

Selain itu, ada bagian logistik dan pembelian 200 nasi kotak masing-masing sebesar Rp5 juta, tarian anak-anak dan live dangdut Rp15 juta, serta biaya tak terduga Rp2 juta. Ditambah ada keamanan Rp1 juta, kebersihan Rp1 juta, dan biaya tak terduga Rp2 juta.

Dari total jumlah proposal tersebut mencapai Rp44 juta untuk perayaan tahun baru 2025. Alhasil, adanya proposal tersebut, langsung menjadi perbincangan warganet di media sosial.

Beberapa dari mereka menyoroti anggaran dari proposal tersebut yang sangat besar. Bahkan mereka juga memperingati masyarakat harus berhati-hati jika ada yang minta dana yang tidak jelas acaranya.

"Dari dulu kenapa organisasi ini kaga dibubarkan pemerintah ya? Sangat meresahkan masyarakat, tolong untuk masyarakat harus hati-hati ya jangan sampai berikan dana ini termasuk pungli," tulis warganet dalam komentar unggahan tersebut.

"Ormas yang begini mana berani Pemerintah dan Polri menertibkannya. Ormas minta uang ke masyarakat akibat pembiaran oleh Pemda dan Polri," timpal warganet lainnya dalam komentar.

Sebagai tambahan informasi, jika ada masyarakat yang menjadi korban dugaan pungli tersebut untuk segera melapor ke kepolisian. Hal itu dilakukan untuk keamanan masyarakat saat perayaan tahun baru 2025.

Ilustrasi arang

Cara Mudah Menyalakan Arang untuk Acara Bakar-bakar di Malam Tahun Baru

Sebentar lagi, malam pergantian tahun baru akan tiba, banyak dari mereka tengah sibuk mempersiapkan momen tersebut. Apalagi tahun baru identik dengan acara bakar-bakar.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2024