Diseruduk Sapi hingga Tubuh Melepuh Ketumpahan Air panas, Willie Salim Siap Bantu Pedagang Pentol

Pedagang Pentol Diseruduk Sapi dan Ketumpahan Air panas sampai Kulit Melepuh
Sumber :
  • Instagram @folkmedsos

Ternate​, VIVA – Nasib malang menimpa seorang pedagang pentol yang viral setelah mengalami dua musibah berturut-turut. Pedagang pentol yang belum diketahui namanya itu awalnya diseruduk seekor sapi yang lepas dari kandangnya.

Cerita di Balik Aksi Petugas Dishub Depok Layaknya 'Spiderman' saat Hentikan Mobil Pikap Bermuatan Lebih

Akibat kejadian itu, ia terjatuh dan gerobaknya terguling ke jalan, tampak beberapa pentol yang ia dagangkan itu berserakan di jalan.

Bagaikan sudah jatuh tertimpa tangga, akibat kejadian itu, air panas yang digunakan untuk memasak pentol tumpah mengenai tubuhnya, menyebabkan kulitnya melepuh di beberapa bagian tubuh.

5 Fakta Petugas Dishub yang Bergelantungan di Depan Mobil Pikap di Depok

Kisah memilukan ini menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah video kejadian tersebut diunggah oleh seorang warga yang kebetulan berada di lokasi.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @folkmedsos, dagang yang berusaha bangkit meski terlihat kesakitan, sementara warga sekitar membantunya menyelamatkan barang dagangannya.

Heroik! Pegawai Minimarket Gagalkan Perampokan di Tasikmalaya, Pelaku Sempat Ancam Pakai Pistol

Tak butuh waktu lama, perhatian netizen langsung tertuju pada pedagang ini. Salah satu sosok yang ikut memberikan perhatian adalah Willie Salim.

Seorang content creator yang dikenal kerap membantu orang-orang yang sedang kesulitan. Melalui unggahan Instagram Stories-nya, Willie menyatakan keprihatinannya dan berniat memberikan bantuan kepada pedagang tersebut.

"Ini di mana?," tanya Willie Salim dalam komentarnya.

Beberapa netizen juga merasa prihatin dengan menyarankan bapak pedagang pentol tu untuk dibawa ke Rumah Sakit lantaran kulitnya yang sampai melepuh.

Bahkan ada juga sebagian netizen yang berinisiatif untuk menggalang dana donasi untuk membantu pedagang pentol yang sedang terkena musibah itu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya