Media Sosial Akun Gerindra Jadi Tempat Keluhan Warganet ke Presiden untuk Selesaikan Kasus di Tanah Air

Prabowo Subianto saat hadiri Rapimnas Gerindra.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Akun Media sosial Partai Politik (Parpol) Gerindra berhasil menjadi sorotan warganet Tanah Air. Hal itu dikarenakan pada berbagai kesempatan, admin Gerindra sering kali terlihat membalas komentar warganet yang mengalami keluhan terkait masalah di Indonesia.

Presiden Prabowo Saksikan Kemenangan Timnas Indonesia dari Mobil Mewah Ini

Selain membalas komentar, admin Gerindra juga terlihat ikut menyelesaikan beberapa kasus yang terjadi di Tanah Air. Hal itu disebabkan partai tersebut menjadi penghubung ke Presiden Indonesia saat ini, Prabowo Subianto.

Viral Petugas Lapas di Mutasi Usai Viralkan Napi Pesta Sabu Lapor Presiden

Photo :
  • Istimewa
Simpatisan dan Kader Gerindra Dukung Iksan-Iriane di Pilbup Morowali

Salah satu kasus yang baru saja dibantu oleh partai Gerindra adalah viralnya video narapidana (napi) pesta narkoba jenis sabu di dalam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tanjung Raja Ogan Ilir. Dari kasus tersebut, Gerindra langsung melaporkan ke Presiden Prabowo Subianto dan Menteri yang berkaitan kasus tersebut.

Selang beberapa jam, Menteri Imigrasi dan Permasyarakatan (Imipas) Agus Andrianto langsung merespon kasus tersebut. Terpantau ia langsung melakukan tindakan terhadap kasus yang sedang viral ini dengan menonaktifkan kepala lapas daerah tersebut.

Pengamat: Pilkada Jakarta 2024 Jadi Ajang Pertarungan Prabowo-Jokowi vs Megawati-Anies

"Sudah saya tekankan harus clear dan adil. Kalapas dan KPLP serta yang bersangkutan (RB) diperiksa secara adil. Dan (Dirjen Pas) tunjuk Plt pada dua jabatan (Kalapas dan KPLP) tersebut," kata Agus, dikutip VIVA, Rabu 20 November 2024.

Akibat kejadian tersebut, banyak warganet yang turut melaporkan ada beberapa kasus lainnya yang belum di selesaikan oleh pemerintah. Selain itu ada juga yang menyarankan jika ada permasalahan kasus yang sedang viral langsung melaporkan ke media sosial Gerindra.

"Kalau ada kasus di Indonesia mending lapor admin @gerindra," tulis akun sosial @little_mukti di kolom komentar.

"Gerakan lapor admin @Gerindra lebih bermanfaat dari pada lapor ke si itu," timpal akun @gagan_hudori dalam komentar yang sama.

Selain itu banyak juga warganet yang memuji akan kecepatan komunikasi partai Gerindra dengan pemerintah, termasuk Presiden Prabowo.

"Kalau ada laporan atau aduan ke admin Gerindra aja, karena cepat diselesaikan," tulis akun @mhmmdrezky_

"Ngeri padahal laporan videonya baru hitungan jam udah langsung eksekusi ke lapas yang mutasikan anggotanya yang jujur, keren euy mindra @gerindra," tulis akun @resti.han pada komentar.

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto

Buntut Kasus Viral Napi Pesta Sabu di Lapas, Menteri Imipas: Kalapas Sudah Dinonaktifkan

Belum lama ini Indonesia dibuat heboh dengan kasus pesta sabu yang melibatkan narapidana di salah satu Lapas Tanjung Raja Ogan Ilir. Hal tersebut menarik perhatian publik

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024