Viral Mahasiswa Dapat Nilai C Gegara Tak Hadir di Pertemuan Terakhir, Bersamaan sang Ayah Meninggal

Ilustrasi Toga Wisuda
Sumber :
  • Freepik

VIVA - Setiap pelajar senantiasa bersungguh-sungguh untuk mendapat nilai akademik yang memuaskan. Terutama di kalangan mahasiswa yang saling berlomba mendapat Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tinggi agar lulus dengan gelar cumlaude. Meskipun, IPK tidak menjadi jaminan kesuksesan seseorang. 

Viral! Riset Sebut Warga Indonesia Nomor Satu Paling Malas Jalan Kaki, Netizen: Trotoarnya Gak Support

Untuk memperoleh IPK tinggi maka mahasiswa harus mampu mempertahankan nilai di setiap semester. Beberapa universitas mempunyai aturan tambahan di mana mahasiswa yang berhak menyandang predikat cumlaude tidak boleh ada nilai C. 

Umumnya, nilai C terdapat tiga kategori yakni C+ setara 50-58.24, C setara 41.75-49.99, dan C setara 33.25-41.74. Artinya mahasiswa harus berupaya keras untuk mendapat nilai minimal B- atau 58.25 sampai 66.74 di setiap mata kuliah agar peluang cumlaude terbuka lebar.

Cek Fakta: Shin Tae-yong Diangkat jadi Direktur Teknik Timnas Indonesia, Benarkah?

Nasib nahas menimpa salah seorang mahasiswi yang harus mendapat nilai C+ dari sang dosen. Kabar tersebut viral di media sosial yang diunggah akun Instagram @awreceh.id. 

Viral Mahasiswa Dapat Nilai C

Photo :
  • Instagram/@awreceh.id
Viral Aksi Pemotor Cengtri Tanpa Helm Nekat Masuk Tol MBZ, Diduga Lagi Kejar Mobil

"Matkulnya "Teori mengambil keputusan" tapi ketika mahasiswa nya mengambil keputusan yg benar malah nilainya rusak," tulis captions unggahan itu.

"Maafin dosen yang kasih kamu nilai C ya?", tulis mahasiswa.

Di foto selanjutnya, tegas mahasiswa itu tak mau memberikan maaf kepada dosen. Bukan tanpa alasan.

Dosen tersebut memberikannya nilai C lantaran mahasiswi ini tak bisa hadir pada pertemuan terakhir mata kuliah tersebut. Bertepatan dengan satu hari sebelum ayahnya meninggal dunia.

Di mana pada pertemuan terakhir itu dosen akan menandatangani absen setiap mahasiswa untuk empat pertemuan sekaligus. Alhasil, mahasiswi itu pun bermasalah dengan kehadirannya yang berkontribusi terhadap nilai akademik.

"Padahal udah kuliah sungguh-sungguh," imbuh mahasiswi itu.

Cerita Viral Mahasiswa Dapat Nilai C dari Dosen

Photo :
  • Instagram/@awreceh.id

Ia lalu mengirim pesan kepada dosen. Mahasiswi itu meminta solusi untuk memperbaiki nilainya jadi lebih baik. Sayang, sang dosen hanya memberikan jawaban klise.

Padahal mahasiswi itu sudah menjelaskan bahwa pada pertemuan terakhir itu ia juga mengalami masalah besar. Sebagai anak tentunya tak mau melewatkan momen terakhir bersama sang ayah yang tak akan pernah ia temui selamanya.

"Belajar sungguh-sungguh dan jangan suka menyalahkan orang lain. Buktinya merek abisa hadir. Bersyukur dan selalu lakukan perobahan, walaupun itu berat. Insya Allah, saya mendoakan Anda akan suskes. Salam dan mohon maaf," balas dosen

Viral Mahasiswa Dapat Nilai C

Photo :
  • Instagram/@awreceh.id

"Dan saya disalahkan. 'Mereka bisa hadir?'. Emang kalau ayah mereka meninggal, bapak yakin mereka akan tetap hadir?," tulis mahasiswa pada tangkapan layar aplikasi chat dengan sang dosen.

Lebih lanjut, mahasiswa itu menjelaskan bahwa ini adalah kali pertamanya ia mendapat nilai C selama empat semester berkuliah. Parahnya nilai C karena alasan tak bisa hadir bersamaan dengan hari kepergian sang ayah. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya