Diduga Hendak Ditilang Polisi, Pemotor Kesurupan Jadi Macan

Hendak Ditilang Polisi, Pemotor Kesurupan Jadi Macan
Sumber :
  • Instagram | fakta.jakarta

VIVA – Viral seorang pengendara motor diduga berpura-pura kesurupan menjadi macan saat hendak ditilang polisi di jalan Wirasaba, Adiarsa Timur, Karawang Timur, Minggu 21 Juli 2024, sekitar pukul 17.00 WIB sore.

Move on dari Sarwendah, Ruben Onsu Dekati Desy Ratnasari?

Dalam video pendek yang diunggah akun Instagram @fakta.jakarta, tampak seorang pria tidak memakai baju berposisi merangkak seperti macan di atas bangku di pinggir jalan. Sambil beberapa kali menggeram.

Aksinya itu menarik perhatian para pengguna jalan. Tidak sedikit yang tertawa melihat tingkah pemotor tersebut. Ada pula pengguna jalan yang meminta pemuda tersebut menghentikan aksinya.

Polisi Kini Cari Sopir Taksi yang Ditunjuk-tunjuk Patwal Mobil RI 36 Raffi Ahmad

Video tersebut juga menjadi viral dan menjadi sorotan netizen di media sosial. "Bisa-biasanya dia kuat nahan malu begitu," tulis seorang netizen di kolom komentar.

"Dikit dikit dishare, kasian min, mungkin berat bebannya dia berfikir kalo sampe ditilang, ekonomi org berbeda beda, tertawa di atas penderitaan org lain," timpal netizen lainnya.

Mengenal Tilang Sistem Poin, Berujung Pengadilan dan SIM Dicabut

"Mending langsung ditilang. Ini mah udah mah tetep ditilang, viral pula malu-maluin diri sendiri," tambah yang lain.

"Padahal udah se-effort itu masih enggak ada yang percaya," komentar netizen lainnya.

"Seru banget tinggal di indonesia semua serba ada," pungkas yang lain.

Baca artikel VIVA Trending menarik lainnya di tautan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya