Selain Habib Jafar, Sederet Publik Figur Ini Juga Keturunan Nabi Muhammad SAW

Insecure Ternyata Hal yang Dosa? Begini Penjelasan Habib Jafar
Sumber :
  • Tangkapan Layar Youtube @noice

VIVA –  Keturunan Nabi Muhammad SAW dikenal sebagai Sayyid (bagi pria) atau Syarifah (bagi wanita). Mereka umumnya menjaga silsilah keturunan dengan baik dan sering kali dikenal melalui tradisi lisan maupun tulisan dalam keluarga. 

Momen Fajar Sadboy Berantem Sama Suporter Timnas Arab Saudi, Malah Baca Al Fatihah!

Namun tahukah Anda, ternyata keturunan Nabi Muhammad SAW ini banyak tersebar di Indonesia. Ada juga dari kalangan artis dan public figure yang ramai dikabarkan merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW. 

Di Tanah Air sendiri, ternyata ada lima marga terbanyak keturunan Nabi Muhammad. Sebut saja beberapa di antaranya Assegaf, Alaydrus, Al-Habsyi, Al-Haddad hingga Al-Attas. Selain para habib, aja juga artis maupun public figure lainnya di Tanah Air yang merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW. Lantas, siapa saja mereka?

Rekam Jejak Zeda Salim, Dari Korban KDRT Hingga Diisukan Dekat dengan Ammar Zoni

1. Syekh Muhammad Abdul Qodir al-Jilani

Beberapa keluarga besar keturunan Syekh Abdul Qodir al-Jilani, yang merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW, memiliki anggota keluarga yang menjadi tokoh publik atau selebriti. Syekh Abdul Qodir al-Jilani adalah seorang ulama besar dalam tradisi Islam.

Tegas, Buya Arrazy Tegur Seorang Habib yang Ajarkan Sholawat untuk Minta Dunia

2. Siti Nurhaliza

Penyanyi terkenal asal Malaysia, Siti Nurhaliza, disebut-sebut memiliki garis keturunan dari Nabi Muhammad SAW. Hal ini dikatakan oleh beberapa sumber dalam keluarganya.

3. Ashanty

Penyanyi dan selebriti Indonesia, Ashanty, juga dikabarkan memiliki keturunan dari Nabi Muhammad SAW. Keturunannya disebut berasal dari jalur Hadramaut, Yaman.

4. Habib Rizieq Shihab

Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) di Indonesia, Habib Rizieq Shihab, mengklaim sebagai keturunan Nabi Muhammad SAW. Gelar "Habib" sendiri umumnya digunakan oleh keturunan Nabi.

Seperti kita ketahui, bahwa Rizieq berasal dari Qabilah atau marga bin Shihab yang dikenal sebagai ahli ilmu dan ulama besar.  Bin Shihab atau Bin Shihabuddin merupakan salah satu cabang dari keturunan Al-Faqih Muqaddam bin Ali.

Nasabnya terus tersambung hingga ke Imam Ahmad Al-Muhajir, lalu ke bin Isa bin Muhammad bin Ali Al-Uraidhi.  Kemudian, berlanjut terus ke bin Ja'far As-Sodiq bin Imam Muhammad Al-Baqir bin Imam Ali Zainal Abidin bin Imam Husein As-Syahid bin Ali bin Abi Tholib dengan Fatimah Az-zahra binti Rasulullah SAW.

5. Habib Ali Zaenal Abidin Al-Hamid

Seorang penceramah dan tokoh agama yang sering tampil di media, Habib Ali Zaenal Abidin Al-Hamid, juga dikenal sebagai keturunan Nabi Muhammad SAW.

6. Najwa Shihab 

Najwa Shihab ternyata merupakan salah satu publik figur yang diketahui keturunan dari Nabi Muhammad SAW. Keturunan ini diperoleh dari ayahnya, Quraish Shihab yang merupakan ulama sekaligus Menteri Agama Indonesia era Kabinet Pembangunan VII.

7. Ahmad Albar

Ahmad Albar alias Ahmad Syech Albar adalah seorang penyanyi dan pemusik aliran rock pada era 80-an yang juga diklaim merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW.  Di mana garis keturunannya ini didapatkan dari marganya, Albar yang merupakan putra dari pasangan Syech Albar dan Farida Al-Hasni.

8. Habib Husein Ja'far Al-Hadar

Seorang penceramah muda dan penulis buku, Habib Husein Ja'far Al-Hadar, juga dikenal sebagai keturunan Nabi Muhammad SAW. Habib yang terkenal di kalangan anak milinial ini tercatat sebagai keturunan Nabi Muhammad generasi ke-38 dari ayahnya Ja'far yang bermarga Al Hadar.

9. Alwi Assegaf

Alwi Assegaf merupakan aktor sekaligus pendakwah yang merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW. Alwi merupakan anak dari pasangan Mahdar Assegaf yang berketurunan Arab dan Betawi, serta Mayumi Yoshida, yang berasal dari Jepang.  Alwi ternyata keturunan Nabi Muhammad SAW yang ke-40 yang turun dari darah ayahnya yaitu Mahdar Assegaf.

Keturunan Nabi Muhammad SAW biasanya diketahui melalui silsilah keluarga yang terjaga dengan baik, terutama di kalangan keluarga Hadhrami dari Hadramaut, Yaman, yang banyak bermigrasi ke wilayah-wilayah di Asia Tenggara seperti Indonesia dan Malaysia. 
Gelar "Habib" atau "Sayyid" sering digunakan untuk merujuk kepada keturunan Nabi di wilayah-wilayah ini.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya