Buntut Viral Video Sekuriti Pukul Anjing, Pihak Mall Plaza Indonesia Minta Maaf

Viral sekuriti mall Plaza Indonesia diduga pukul anjing penjaga
Sumber :
  • Tangkapan Layar X

VIVA – Plaza Indonesia baru-baru ini menjadi sorotan setelah sebuah video viral menunjukkan seorang petugas sekuriti menganiaya anjing penjaga di area mal tersebut. Video pertama kali beredar di media sosial, terutama di platform X, dan memicu banyak perbincangan serta reaksi negatif dari publik.

Dalam video yang diunggah, terlihat seorang petugas sekuriti sedang membawa anjing penjaga dengan tali. Dalam rekaman video, sekuriti tersebut tampak memukul anjing yang dibawanya. Insiden ini segera mendapat perhatian luas dan banyak pihak mengecam tindakan kekerasan terhadap hewan tersebut.

Viral sekuriti mall Plaza Indonesia diduga pukul anjing penjaga

Photo :
  • Tangkapan Layar X

Menanggapi video viral ini, pihak manajemen Plaza Indonesia segera merilis pernyataan resmi melalui akun Instagram mereka. Mereka mengakui bahwa insiden tersebut memang terjadi di area Plaza Indonesia dan menyampaikan permintaan maaf kepada publik.

"Kami menyadari adanya video yang terjadi di Plaza Indonesia yang telah beredar. Kami sangat menyesali kejadian ini dan memohon maaf atas segala ketidaknyamanan yang terjadi," tulis pihak Plaza Indonesia dalam unggahan akun Instagram resminya, @plazaindonesia yang dikutip pada Kamis, 6 Juni 2024. 

Pihak Plaza Indonesia juga menyatakan bahwa mereka tengah melakukan penyelidikan menyeluruh terhadap insiden ini. Mereka berkomitmen untuk memberikan tindakan disiplin yang sesuai terhadap petugas sekuriti yang terlibat dalam kejadian tersebut.

"Saat ini, kami sedang menyelidik masalah ini secara menyeluruh dan akan mengambil tindakan disiplin yang sesuai terhadap mereka yang terlibat," jelasnya lagi. 

Mobil Nanjak Jalannya Mundur, Enggak Bahaya Tah?

Selain itu, Plaza Indonesia berjanji akan memberikan informasi lebih lanjut terkait perkembangan situasi ini. Mereka juga menegaskan bahwa mereka tidak membenarkan segala bentuk kekerasan terhadap hewan dan akan melakukan pelatihan ulang bagi staf yang terlibat dalam insiden tersebut.

Warganet Puji Sekuriti KRL Bantu Dorong Kursi Roda dan Tuntun 3 Orang  Disabilitas

“Kami sangat menyesal atas kejadian ini. Kami tidak membenarkan segala bentuk kekejaman terhadap hewan dan semua tindakan perbaikan serta pelatihan ulang yang diperlukan kepada staf yang terlibat akan segera dilakukan. Terima kasih,” tambah pihak Plaza Indonesia dalam kolom komentar. 

Aksesnya Ditutup Tetangga, Sunardi Lebih Pilih Bangun Jembatan Pribadi

Akses Jalannya Ditutup Tetangga, Sunardi Lebih Pilih Bangun Jembatan Pribadi Senilai Rp250 Juta

Sunardi, warga bantaran sungai kanal di Demaan, Jepara, Jawa Tengah memilih untuk membangun Jembatan pribadi senilai Rp250 juta usai akses jalannya ditutup tetatangga

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024