Indonesia Peringkat 1 Pemain Judi Online Terbanyak di Dunia, Netizen: Enggak Heran

Judi online yang di bongkar Polda Metro Jaya
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

VIVA – Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan jumlah pemain judi online di Indonesia kini yang terbanyak! Ironisnya, korban judi online itu didominasi oleh kaum muda berusia 17-20 tahun.

Polda Sumut Tangkap Konten Kreator Asal Medan Diduga Promosikan Judi Online

Budi Arie Setiyadi juga membeberkan data putaran uang judi online di Indonesia yang menyentuh angka Rp327 triliun selama 2023. Angka tersebut merupakan laporan dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

Presiden Jokowi sendiri mengaku prihatin hingga kini masih banyak masyarakat yang terjebak permainan judi online. Khususnya masyarakat-masyarakat yang kurang mampu. Bahkan, karena urusan judi online, Budi Arie menyebut terdapat kasus bunuh diri yang terjadi pada 4 orang di Indonesia.

Anggota DPR Dukung Langkah Menkopolkam Lindungi Pelajar Dari Bahaya Judi Online

Sementara itu, Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar mengungkap dalam beberapa bulan terakhir ini lembaganya sudah memblokir 5.000 rekening terkait judi online.

"Memang kalau di kami selama ini bekerja erat dengan Menkominfo jadi langsung apabila menerima daftar rekening yang ditengarai akan digunakan atau sedang digunakan sebagai bagian kegiatan judi online kami langsung blokir. Jumlahnya sekitar 5.000 rekening dalam beberapa bulan ini," kata dia.

Gara Gara Sebotol Viral, Shinta Arsinta dan Mala Agatha Dapat Rezeki dari Megah Music

Status Indonesia sebagai peringkat satu pemain judi online terbanyak di dunia pun menjadi sorotan dari netizen. Beberapa netizen menilai jumlah pemain judi online Indonesia lebih banyak dibanding data yang dipaparkan.

"Ngedatanya dari maneeeeee.... Ya masa 200 ribu!!! 10 juta juga ada kaleeeeee," tulis netizen di kolom komentar.

"Indonesia gak punya Casino tapi Judolnya luar biasa. Malah temen-temanku pada ngutamain Judol daripada buat Makan," tambah netizen lainnya.

"Gua percaya angkanya lebih dari 1 juta bahkan 3 jutaan lebih. Liat aja contoh konkretnya di sekitar kita," timpal netizen lainnya.

"Sangat membanggakan sekali," tukas netizen lain menyindir. "Percuma dong Rhoma irama ciptain lagu judi.....," lanjut netizen lainnya. 

Ngga heran banyak bencana..,” pungkas netizen lainnya.

Baca artikel Trending menarik lainnya di tautan ini.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar saat menyampaikan keterangan di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024, jelang pengumuman susunan kabinet 2024-2029.

Cak Imin: Mental Korban Kecanduan Judi Online Makin Hancur jika Tidak Diintervensi

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyatakan mental korban kecanduan judi online makin hancur jika tidak diintervensi; makin lama, masalahnya makin sulit diselesaikan.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024