Wisatawan Asal China Tewas Terjatuh Usai Foto di Atas Puncak Kawah Ijen

Kawah Ijen Bondowoso
Sumber :
  • Berbagai sumber

VIVA Trending – Kabar menggegerkan kembali datang dari dunia pendakian. Bagaimana tidak, Wisata Alam Kawah Ijen, Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur ini baru saja berduka.

Kronologi WN Romania Terjebak Tanah Longsor di Tebing Pura Segara Kidul Nusa Penida

Dikabarkan seorang wisatawan asal China (WNA) tewas di tempat setelah jatuh ke dalam jurang di kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Kawah Ijen pada Sabtu, 20 April 2024. Korban yang tewas diketahui berinisial HL (31).

Diketahui dari  berbagai akun media sosial, salah satunya milik Enjoy Banyuwangi bahwa korban HL meninggal dunia di tempat usai tergilincir dari atas bibir jurang. Menurut berbagai saksi mata, korban jatuh sedalam puluhan meter.

Imigrasi Denpasar Tindak 138 Pelanggaran Sepanjang 2024, Prostitusi Online Jadi Perhatian Khusus

WNA China jatuh di Kawah Ijen

Photo :
  • istimewa

Lebih lanjut, HL terjatuh lantaran rok yang dikenakannya membuatnya keserimpet saat berfoto di pinggir jurang.  Peristiwa mengenaskan itu terjadi saat HL dan suaminya ZY (32) dibuat penasaran dengan keindahan Blue Fire di Kawah Ijen yang tesohor seantero dunia. 

Hari Ini, Polri Gelar Sidang Etik 18 Polisi Peras WN Malaysia di Acara DWP

Sayangnya, bukan pengalaman yang menakjubkan yang didapat malah nasib pasangan muda ini berakhir nestapa. Menurut keterangan pemandu wisata rombong wisatawan asal China ini, yakni Guswanto mengungkapkan bahwa sebelum terjadinya persitiwa nahas tersebut, ia sempat mengambil gambar HL dan suaminya dengan latar mataharir terbit di Kawah Ijen.

Reaksi Warganet

Sontak saja kabar duka tersebut menyita perhatian warganet di dunia jagat maya, hingga tak sedikit yang memberikan reaksinya.

"maaf keamanannya aman gasii," tulis warganet.

"itu pohon nya udah patah tapi knpa skrang masih banyak yg berphoto di depan pohon itu,,apa pohon nya tumbuh lagi??" tulis lainnya.

"ya Allah.. kayaknya orang asing blm menguasai Medan yg ada di indo," kata lainnya.

"dia yg mau jatuh gw yg langsung deg-degan," kata lainnya.

"kenapaaaaa didudukin maliiiihhhhh," seru lainnya.

"yahh icon foto kawah ijenya ilang dongg," tulis lainnya.

"aku kget loh," kata lainnya.

Pengadilan Pontianak Vonis Bebas WNA China Terdakwa Pencurian Emas 774 Kg

Pengadilan Pontianak Vonis Bebas WNA China Terdakwa Pencurian Emas 774 Kg, Warganet Geram!

Belum lama ini Pengadilan Tinggi Pontianak menjatuhkan vonis bebas kepada seorang Warga Negara Asing (WNA) asal China, terdakwa kasus pencurian emas seberat 774 kilogram.

img_title
VIVA.co.id
15 Januari 2025