Viral Detik-detik Lansia di Makassar Meninggal Dunia Usai Ikuti Lomba Tadarus Al Quran

Ilustrasi mayat/jenazah.
Sumber :
  • Pixabay.

VIVA Trending – Kembali viral di media sosial sebuah peristiwa meninggal dunia yang kerap bikin iri sejumlah umat Muslim lainnya. Bagaimana tidak, hal tersebut karena seorang pria dalam video tersebut meninggal dunia saat berada di dalam masjid. Kematian yang diinginkan oleh semua umat Muslim bukan? Scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Ikuti Lomba Tadarus

Sebuah video di media sosial mendadak menuai sorotan warganet. Salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @info_kejadian-makasasar pada 27 Maret 2024 ini memperlihatkan aksi seorang pria lansia yang diduga berusia 72 tahun meninggal dunia saat sedang melakukan tadarus Alquran di sebuah masjid.

Pria tersebut diketahui peserta lomba membaca Alquran dalam kategori dewasa. Diketahui pria itu meninggal usai mengikuti lomba di Masjid Nurul Ilmi Universitas Negeri Makassar (UNM), Jalan Raya Pendidikan. Insiden tersebut untungnya berhasil terekam kamera CCTV. 

Peristiwa itu diketahui terjadi pada Minggu 24 Maret 2024 hingga baru-baru ini viral di media sosial.

Dalam rekaman CCTV yang beredar itu terlihat seorang pria berbaju muslim warna gelap ini awalnya tengah fokus membaca Alquran. Terlihat, pria lansia itu duduk tegap bersila di atas sebuah mimbar kecil sambil membuka lembaran Alquran.

Namun, tidak lama kemudian pria itu roboh.  Melihat hal itu, sejumlah peserta lainnya yang awalnya fokus pada Alqurannya masing-masing langsung ikut dibuat panik dan langsung berupaya menolong. Namun sayangnya, nyawa korban yang merupakan peserta lomba bac tak tertolong.

Berat Badan Ammar Zoni Turun Sampai 20 Kg Selama di Penjara, Kenapa?

Reaksi Warganet

Masjid Lippo Cikarang 2 Diresmikan Seluas 2.000 Meter Persegi

Sontak saja unggahan video yang menampilkan salah satu peserta lomba tadarus ini pun sukses menyita perhatian warganet di media sosial.

"MasyaAllah.. pulang dgn keadaan baik," tulis warganet.

Fakta-fakta 33 Oknum TNI Serang Desa di Deli Serdang, 1 Sipil Meninggal Dunia

"Yaa Allah betul2 kepulangan yang dicemburui ummat islam," tulis lainnya.

"Meninggal saat berpuasa pada bulan Ramadhan, saat membaca Ayat Suci Alquran, dan didalam Mesjid. InsyaAllah Surga terbaik tempat almarhum . Aamiin," kata lainnya.

"Mau sedih tapi turut bahagia meninggalnya dalam keadaan yg baik, Masyaallah innalillahi," tulis lainnya.

"Smoga husnul khotimah," tulis lainnya.

"Masya Allah... Matikanlah kami dalam keadaan husnul khatimah, sprti org² shaleh yg engkau kehendaki," kata lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya