Kisah Inspiratif Rian Arifin, Berbekal 'Hp Kentang' Sukses Jadi Youtuber Terkenal

Youtuber Rian Arifin
Sumber :
  • Istimewa

Riau –  Berbekal HP kentang, Rian Arifin sukses jadi Youtuber terkenal. Begini kisah Rian, pemuda dari Rokan Hulu, Riau.
Kata siapa HP kentang cuma buat kirim pesan dan nonton YouTube? Di tangan Rian Arifin, HP Oppo A37 jadi senjata andalan membuat video-video lucu yang lalu ia upload ke YouTube.

Polisi Tahan 2 Tersangka Penyebar Video Pornografi Modus Casting Model

Dengan 1,45 juta subscribers di YouTube, apa yang bikin Rian berbeda dari content creator lain? Simak kisah pemuda yang berasal dari Desa Bangun Jaya, Rokan Hulu, Riau berikut ini.

Modal HP Kentang

Viral! Penipuan Berkedok Video Call Pakai Wajah Baim Wong Telpon Orang Kantor Kejaksaan, Warganet: Salah Sasaran

Sebelum menjadi content creator, Rian lebih dulu bekerja sebagai pembawa becak yang mengantarkan kayu. Setiap hari ia mengendarai becak dengan gerobak penuh berisi kayu dengan bayaran Rp50 ribu per hari.

Ia melakukan pekerjaan itu sambil kuliah. Namun, pandemi Covid-19 merebak, kuliah diliburkan. Ia pun mencari kesibukan lain. Pada awal tahun 2020 ia mulai aktif bermain YouTube.

Video Emak-emak Viral Nyanyi 'Waktu Ku Kecil' Dinotice Jokowi, Warganet Senggol Gibran

Rian tidak sendiri. Ia menggandeng Preman Kecil dan Preman Kampung, pemuda -pemuda tanggung yang sering nongkrong di sekitar rumahnya.

Mereka banyak membuat konten bersama. Sesederhana memakai daster sampai diejek warga sekitar atau percakapan “aneh” tapi lucu antara Preman Kecil dan Preman Kampung.

Youtuber Rian Arifin

Photo :
  • Istimewa

Meski cuma mengandalkan HP seadanya, Rian yakin bisa sukses di YouTube. Gayung bersambut, setelah 6 bulan aktif membuat konten, channel Rian dapat dimonetisasi.

Banyak video Rian viral di semua media sosial. Bahkan, nggak sedikit yang berhasil masuk TV. Contoh, video berjudul “Preman Kecil Kasi Gaji YouTube kepada Orang Tua dan Adik-adiknya” yang menembus 4,1 juta views. Ada juga video “Preman Kecil Ini Marahin Setiap Anak Kecil Minta Oleng Truk” dengan 3,8 juta views.

Seluruh video tersebut ia rekam memakai HP Oppo A37. Biarpun HP menengah, “Yang penting kameranya bening!” kata Rian dalam video “Rian Arifinnn Sedih yang menceritakan Masa Lalu Bersama Preman Kecil!” Bahkan, hingga sekarang ia masih bikin konten dengan HP saja.

Konten Sederhana Tapi Menghibur.

Jangan berharap bisa menjumpai konten video yang teredit rapi, tanpa ada suara “bocor”, apalagi filter atau backsound meriah. Justru melalui konten sederhana dan apa adanya versi Rian yang bikin para penonton YouTube ketagihan nonton.

Sebagian besar video Rian menampilkan kegiatan sehari-harinya bersama Preman Kecil dan Preman Kampung. Percakapan mereka sering memancing tawa. Terlebih setiap orang memiliki karakter dan pembawaan yang asli alias tidak dibuat-buat.

Youtuber Rian Arifin

Photo :
  • Istimewa

Dialek dan cara mereka berbicara saja sudah mengundang senyum. Faktor ini membuat video-video Rian bisa membangun kedekatan dengan penonton.

Kehidupan Rian, Preman Kecil, dan Preman Kampung di pedesaan yang berada di pedalaman Riau juga menarik diikuti. Ada saja kelakuan mereka yang bikin perut sakit saking lucunya. Ia pun sering mengajak mereka memancing, berkemah, balapan, hingga mukbang dan masak -masak di pinggir sungai.

Tidak Lupa Berbagi Rezeki

Mendulang hasil manis dari YouTube bukan hanya jadi berkah bagi Rian. Ia sering berbagi dengan keluarga timnya. Contoh, berbagi rezeki dengan warga sekitar dan mengantar Pajar si Preman Kecil ke rumah orang tuanya untuk memberikan gaji pertama Pajar.  

Jadi, Rian tidak pernah melupakan jasa teman -teman sepermainannya yang berhasil membuatnya berlimpah rezeki. Ia pun mulai merambah ke Facebook, TikTok, dan Instagram. Di TikTok misalnya, jumlah followers akun @rianarifin008 telah mencapai 2,5 juta dengan total likes 68,1 juta.

Beberapa video viral Rian di TikTok berhasil fyp hingga mencapai puluhan juta views. Ada Mustofa yang gagap saat bicara tapi lancar bilang ‘Alhamdulillah’, sosok Dodi kameramen yang tiba-tiba cosplay jadi pemuda setempat bergaya preman, dan undangan pernikahan Rian dan Nola.

Di titik ini Rian merasa telah mampu mencapai apa yang ia inginkan, bahkan melebihi ekspektasinya.

Baru-baru ini ia juga collab live TikTok dengan Tom Liwafa, seorang crazy rich Surabaya yang dikenal ramah dan baik hati. Ia pun dikirimi kaos DELIWAFA, brand milik Tom Liwafa yang viral di kalangan anak muda.

Bagi Rian, pekerjaan menjadi content creator tidak selalu mudah. Para subscribers kerap meminta dirinya membuat konten seperti video lamanya. Tak sedikit juga dari mereka yang mengapresiasi format baru konten Rian, seperti video pendek dengan jalan cerita yang penuh komedi.

Rian yakin, konsistensi adalah kunci utama dalam menjadi seorang content creator. Satu lagi, ia selalu mengerjakan semua pekerjaan dengan sepenuh hati. Rian berkaca dari masa lalunya yang serba susah.

“Jangan ngeluh karena suatu pekerjaan, jangan mengeluh dengan uang yang kamu dapat dalam pekerjaan itu. Karena keluhan itu yang bikin kamu nggak sukses,” pungkas Rian.

Tertarik mengikuti keseharian Rian dengan polah tingkah Preman Kecil dan Preman Kampung yang lucu? Jangan lupa subscribe YouTube Rian Arifinnn, follow Instagram @rianarifin03, serta Facebook Rian Arifinnn ya!

TikToker Hendra Brudy

Nasib Baik Hendra Brudy, Guru PNS yang Resign Kini Justru Sukses Jadi Konten Kreator

Hendra Brudy, seorang guru berstatus PNS memilih untuk mengundurkan diri alias resign. Kini ia justru bernasib baik dengan sukses menjadi konten kreator.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024