Polisi Ini Ikut Tren Viral 'Hi Kids': Doain Ayah Ya Nak Supaya Dipertemukan dengan Ibumu
- Instagram @tmcpoldametro
VIVA – Belakangan ini sedang tren video "Hi Kids" yang dilakukan oleh para pengguna media sosial, terutama di TikTok yang dikenal sebagai aplikasi berbasis video. Tren tersebut salah satunya juga dilakukan oleh anggota Polisi Lalu Lintas (Polantas) bernama Anton saat sedang bertugas di Tol MBZ kilometer 10 Tol Cikampek.
Video tersebut diunggah melalui akun @tmcpoldametro di media sosial Instagram dan cukup menarik perhatian netizen. Polisi tersebut memberikan pesan kepada calon anaknya di masa depan nanti.
Seperti diketahui, tren video "Hi Kids" ini adalah kreasi visual yang ditujukan untuk calon keturunan sang pembuat video di masa mendatang. Dalam video ini, mereka yang membuatnya akan menyampaikan pesan-pesan khusus untuk anak-anak mereka, yang dilengkapi dengan narasi tentang kejadian atau kisah pada hari pengambilan video tersebut.
Umumnya, video ini dibuat oleh para anak muda yang belum menikah. Ungkapan "Hi kids, this is your mom/dad" menjadi pembuka dari tren video ini. Para pembuat video berharap bahwa pesan yang disampaikan dalam video ini akan diterima dan dikenang oleh anak-anak mereka di masa depan.
“Hai halo nak, hari ini tanggal 27 Desember tahun 2023 dan hari ini ayah masih berumur 23 tahun. Lihat nak, ini ayahmu nak, ayah adalah seorang Polisi Lalu Lintas dan saat ini hari ini ayah ditugaskan untuk melakukan pengaturan lalu lintas di Tol MBZ kilometer 10 Tol Cikampek,” kata Anton mengikuti tren "Hi Kids" yang dikutip dari Instagram @tmcpoldametro pada Kamis, 28 Desember 2023.
“Ayah melakukan pengaturan lalu lintas di sini supaya masyarakat dan orang-orang yang lewat di jalan ini merasa aman supaya jalanannya lancar dan juga semoga mereka selamat sampai tujuan, gimana enak kan kerjaan ayah,” sambungnya.
Polisi tersebut pun berharap segera bertemu dengan tambatan hatinya yang kelak akan menjadi ibu dari anak-anaknya nanti. Ia juga mendoakan calon anaknya agar menjadi anak yang baik dan bermanfaat bagi banyak orang.
“Nak, sampai dengan saat ini, ayah masih belum bertemu juga dengan ibu. Doain ayah ya nak supaya kelak dipertemukan dengan ibumu atau barangkali pengendara yang ada di sini salah satunya adalah jodoh ayah doain ya nak,” ucap Anton.
“Ayah berdoa buat kamu supaya kelak kamu menjadi anak yang baik, jadi anak yang pintar, sopan, berguna, dan juga berbakti kepada orang tua, bisa membawa manfaat juga untuk orang yang banyak. Oke itu dulu ya nak ya ayah lanjut kerja dulu, sampai bertemu di masa depan,” pungkasnya.
Komentar Netizen
“Bagus pak, sosmed kan konten. Edukatif dan informatif serta himbauan. Tmc metro harus gini????????. Jangan kaku.”
“Polisi juga butuh hiburan dan ngikutin tren yg gak dilarang oleh institusinya..BISA GAK kalian jaga jempol kalian jangan menghujat polisi trus..gak semua polisi seperti yg kalian bayangin..sy salah satu pembenci Oknum polisi nakal.. tp ada saatnya menjaga jari agar tidak komen seenaknya.”
“Saling mendoakan aja ya.”
“Biar apa sampai harus diunggah akun centang biru gini???????”
“Semoga ibumu melanggar lalu lintas nak, supaya ketemu sama ayah.”
“Pak kerja pak, malah ngonten.”