Akhir Tragis Pemeran Utama Film Populer Hongkong 1980-an Mr Vampire
- iqiyi
VIVA – Mr Vampir adalah sebuah film horor komedi Hong Kong tahun 1985 yang disutradarai oleh Ricky Lau dan diproduksi oleh Sammo Hung.Â
Kesuksesan film tersebut di box office menyebabkan terciptanya franchise Mr. Vampire, dengan dirilisnya empat sekuel yang disutradarai oleh Ricky Lau dari tahun 1986 hingga 1992.
Vampir dalam film ini didasarkan pada Jiangshi, mayat hidup legenda rakyat Tiongkok yang melompat-lompat (mirip dengan zombie dan vampir). Film ini merupakan terobosan sukses dari genre Jiangshi, sebuah tren yang populer di Hong Kong selama tahun 1980-an.
Selain itu, film ini pun melambungkan nama aktor Lam Ching-ying yang berperan dengan apik sebagai guru Tao sang pengusir vampire
Profil Lam Ching-ying
Lam Ching-ying lahir pada 27 Desember 1952 di Hongkong. Dia dikenal sebagai seorang praktisi seni bela diri dan telah membintangi sejumlah film terkenal yang mendapat pengakuan di luar Hong Kong.
Pada usia 17 tahun, Lam memulai debut sebagai stuntman dan pelatih bela diri di Shaw Brothers Studio. Sebagai peran pengganti, dia dipakai jika ada adegan pemeran wanita yang sedang berkelahi. Honornya terbilang lumayan, yaitu $HK60 perhari.
Pada usia 19 tahun, Lam terpilih oleh Bruce Lee sebagai asisten sutradara action dalam film The Big Boss. Setelah The Big Boss, Lam melanjutkan kerjasama dengan Lee sampai Lee wafat. Kemudian Lam bergabung dengan Hung’s Stuntman Association (yang dimiliki oleh Hung Kar Pan).
Pada 1982, Lam memenangkan Hong Kong Film Award untuk kategori Best Action Direction, dalam film Prodigal Son. Film ini adalah film terbaik Wing Chun, dimana Lam bertugas sebagai sutradara action-nya.
Peran sebagai guru Tao diperoleh Lam pertama kali dalam film The Dead and The Deadly (1983).
Namun bintang Lam baru bersinar pada 1985, saat berperan sebagai tokoh utama dalam film Mr. Vampire. Lam dinominasikan sebagai Best Actor berkat perannya sebagai guru Tao dalam film tersebut.Â
Lam lalu melanjutkan perannya sebagai guru Tao dalam film sekuel Mr. Vampire, yaitu Mr. Vampire part 2 (1986), Mr. Vampire III (1987), dan Mr. Vampire 1992 (1992).
Memasuki era 1990-an, film-film bertema Vampire sudah dinilai jenuh di bursa film Hong Kong. Otomatis, karier Lam pun menurun. Dia hanya mendapat peran kecil dalam The Swordsman (1991) dan peran pembantu dalam Pom Pom and Hot Hot, semuanya merupakan film dengan budget yang kecil. Lam akhirnya memutuskan kembali ke dunia sutradara, dengan menyutradari Green Hornet pada 1994.
Akhir Hidup Lam Ching-ying
Pada 1995, Lam ditawari untuk bermain dalam serial TV berjudul Vampire Expert (yang pernah diputar di stasiun TV Indonesia TPI dan Indosiar).Â
Serial yang dibuat oleh ATV Hong Kong ini ternyata sangat sukses, dan kembali mengantar nama Lam ke deretan puncak aktor Hong Kong. Serial ini kemudian dilanjutkan pada 1996 dan 1997.
Namun sayang, takdir berkata lain, Lam didiagnosis menderita kanker liver. Rumor menyebutkan penyakit kanker tersebut disebabkan oleh kebiasaan minum Lam.
Akhirnya setelah dua minggu dirawat di St. Theresa’s Hospital Hong Kong, Lam Ching-ying, aktor yang berjaya sebagai guru Tao dalam film Mr. Vampire meninggal pada 8 November 1997, dalam usia yang masih relatif muda, 44 tahun. Akhir yang cukup tragis.
Baca artikel Trending menarik lainnya di tautan ini.