Salut! Damkar Jakarta Raih Juara dalam Kompetisi Dunia di Singapura

Damkar Dinas Gulkarmat Provinsi DKI Jakarta
Sumber :
  • Instagram

VIVA Trending – Kabar menggembirakan datang dari petugas pemadam kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta.

Hal tersebut tak lepas dari prestasinya yang telah diukirnya usai tampil sebagai juara dalam kompetisi Singapore-Global Firefighters and Paramedics Challenge (SGFPC) 2023 di Singapura pada 24-25 November kemarin.

Satriadi Gunawan selaku Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat), mengucapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada para atlet atas prestasinya dan berharap keberhasilan tersebut dapat meningkatkan kinerja Dinas Gulkarmat DKI Jakarta. 

Mewakili Indonesia, Fadila Bunyamin meraih juara pertama pada kategori "Braveheart Team Challenge", sedangkan Budi Paryono dan Andi Putra Erlambang meraih juara keempat pada kategori yang sama. 

Selain mengukir prestasi secara personal, Dinas Gulkarmat Provinsi DKI Jakarta juga berhasil meraih prestasi tim, Budi Paryono dan Andi Putra Erlambang mendapatkan penghargaan “Aplikasi Sumber Daya Terbaik dan Aplikasi Keamanan Terbaik” serta Fadila Bunyamin juga mendapatkan medali “Tim Perencanaan Terbaik”. 

Mengutip situs resminya, SGFPC adalah ajang kompetisi internasional bagi para petugas pemadam kebakaran, penyelamat, dan paramedis, yang bertujuan untuk menguji kemampuan mereka dalam menghadapi berbagai tantangan dan rintangan.  SGFPC sendiri merupakan inisiatif Angkatan Pertahanan Sipil Singapura (SCDF). Di mana SGFPC 2023 kini diikuti oleh 14 negara, antara lain Singapura, Malaysia, india, Filipina, Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam, Australia, Luksemburg, Makau, India, Myanmar, Inggris, dan Hong Kong. 

Ilustrasi pemadam kebakaran.

Photo :
  • Pixabay.
Elon Musk Sebut Singapura Terancam Punah, Apa Sebabnya?

Reaksi Warganet

Sontak saja kemenangan yang diukir oleh pihak Damkar Jakarta turut menuai rasa bangga bagi masyarakat Indonesia lainnya. Hal tersebut diketahui melalui komentar pada kolom komentar akun Instagram @folkative pada Rabu, 29 November 2023.

PM Singapura Positif Covid-19 Setelah Kunker ke Beberapa Negara

"Lebih sayang damkar ketimbang isilop," sahut warganet lain.

"Damkar itu benar benar hebat mereka mengayomi masyarakat bahkan hal kecil aja mereka mau membantu respect banget sama damkar Indonesia semoga oknum oknum lain bisa seperti Dankar ya rela mengayomi masyarakat," kata lainnya.
 
“Terbaik, kalo pemerintah mau naikin gaji bapak bapak damkar dipersilahkan, no debat!!!" kata lainnya.

Ajang Ini Jadi Pembuktian dan Inspirasi Generasi Muda Indonesia

"Kereeennnnnn, semangat terusss pak bapakkk," tulis warganet lain. 

"Tombol naikin gaji damkar," tulis lainnya.

1 Orang Tewas dalam Kebakaran Rumah di Hang Lekir Jaksel

Satu orang tewas dalam kebakaran rumah tinggal di Jalan Terusan Hang Lekir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Kejadiannya sore ini sekira pukul 16.22 WIB. Terkait hal ters

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025