Niat Injak Rem Mahal Tekan Gas, Agya Tabrak Lobby Hotel di Batam

Mobil tabrak lobby hotel di Batam
Sumber :
  • Tiktok

Batam – Mobil Toyota Agya bernopol BP-1124-YI menabrak bangunan hotel di Jalan Imam Bonjol, Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) Jumat, 17 November 2023 malam.

Pahami Hal-hal Penting Berikut Ini sebelum Ambil Kredit Mobil

Peristiwa tersebut viral di media sosial setelah diunggah pertama kali oleh akun TikTok @kaizen_081 pada Sabtu, 18 November 2023.

Mobil Tabrak Kerumunan Pasar Natal di Jerman, 2 Orang Tewas

Dalam video berdurasi 42 detik tersebut terlihat mobil Toyota Agya menabrak pembatas lobby hotel. Akibatnya, pembatas yang terbuat dari kaca itu hancur.

Kejadian tersebut diduga terjadi akibat pemilik mobil belum menguasai teknik mengemudi. Pengunggah mengatakan, alih-alih menginjak rem, pengemudi malah menginjak pedal gas.

Viral! Rombongan Presiden Prabowo Kasih Jalan Ambulans, Jadi Contoh Kesadaran Aturan Prioritas

“Kejadian semalam...salah injak rem malah injak gass #nagoyatamrincitybatam,” tulis keterangan unggahan, dikutip Minggu, 19 November 2023.

Pengunggah juga mengatakan, hal ini terjadi akibat pemilik mobil dalam keadaan mabuk saat mengemudikan kendaraannya.

Warga yang diduga mendengar suara tabrakan antara kaca di lobby hotel dengan mobil tersebut, sontak ramai-ramai mendatangi lokasi. Beberapa dari warga terlihat merekam kejadian itu.

Akibat dari kejadian tersebut, selain bangunan hotel, kendaraan juga mengalami kerusakan di beberapa titik, seperti kap depan dan bemper depan penyok hingga kedua lampu depan pecah.

Mobil tabrak lobby hotel di Batam

Photo :
  • Tiktok

Belum diketahui berapa kerugian dan kelanjutan dari kejadian ini. Adapun, video tersebut telah mendapat berbagai respons dari warganet di kolom komentar. “Mahalan ganti rugi ke aston drpd harga mbl nya,” komentar salah seorang warganet

“Pas bgt aku nginep di hotel aston ini malamnya , tapi aku tetap lanjut rebahannn walaupun di lobby udah rame bgt,” ungkap warganet

“utg nyangkut ban. gak kena kaca ya itu.Yg sabar yg punya Mobil. semoga cept selesai dgn baik,” tulis warganet

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya