Viral Seorang Istri Gerebek Suaminya Nikah Lagi, Caranya Bikin Warganet Salut

ilustrasi pernikahan
Sumber :
  • vstory

VIVA Trending – Media sosial baru-baru ini kembali dihebohkan dengan kasus perselingkuhan hingga sang suami diam-diam menikahi selingkuhannya. Seorang istri asal Tangerang tengah menuai sorotan warganet di media sosial, akan aksinya yang dinilai sangat elegan usai menggerebek suaminya yang menikah lagi dengan selingkuhannya.

Alasan Satu Keluarga Tega Aniaya hingga Telanjangi Wanita Selingkuhan di Jakut

Sebuah video yang memperlihatkan kedatangan seorang istri sah ke kediaman mempelai wanita itu pun kini viral di media sosial. Diketahui dari salah satu unggahan video yang dibagikan akun TikTok @bangsaonline pada Kamis 2 November 2023  ini menunjukkan aksi seorang wanita yang menyambangi sebuah rumah mempelai wanita yang sedang melaksanakan acara pernikahan suami dan istri keduanya tersebut. 

Kini Sah Secara Agama dan Negara, Mahalini dan Rizky Febian Akhirnya Punya Buku Nikah

Dalam video tersebut, nampak sang wanita masuk ke dalam rumah mempelai wanita dengan santainya, layaknya seorang tamu yang ingin bertemu pengantin untuk memberikan ucapan selamat. Wanita tersebut berjalan dengan sopannya saat memasuki kediaman sang pengantin.  

Tanpa rasa kesal dan emosi, wanita ini terlihat berjalan santai sambil menyapa beberapa orang yang tengah berada di lokasi tersebut. Menariknya, wanita yang diduga istri sahnya itu pun mengatakan kepada orang-orang yang ada di rumah tersebut bahwa kedatangannya itu hanya untuk menemui “mempelai pria”.

Rizky Febian dan Mahalini Nikah Ulang, Keluarga Hadir Menyaksikan

Bahkan dirinya dipersilahkan masuk oleh seorang ibu-ibu yang sedang duduk di sofa. Di dalam rumah tersebut juga terlihat ada beberapa fotografer pernikahan yang sudah melaksanakan tugasnya memotret pasangan pengantin tersebut.

Lebih lanjut, ia juga dengan sengaja memperlihatkan situasi dan penampakan pelaminan sederhana di dalam rumah yang bertuliskan nama suami dan istri keduanya. Seolah seperti sudah mengetahui kehadiran istri sahnya, wanita itu pun langsung bergegas ke lantai dua untuk menemui sang suami dan istri keduanya tersebut.

Sesampainya di lantai dua, wanita yang diduga istri sahnya itu pun langsung mendapati suaminya yang tengah menggunakan kemeja putih dan jas berwarna hitam. 

Tanpa merasa bersalah, seketika suaminya pun seperti ingin memeluknya dan memperkenalkannya istri sahnya tersebut ke istri keduanya, namun sayang wanita tersebut menolaknya.

"Hebat sekali, saya laporin ya ke polisi. Selamat ya, semoga hidup bahagia," kata wanita yang merupakan istri sahnya.

Suaminya dan istri keduanya tidak mengatakan apapun dan hanya duduk di kursi melihat perempuan tersebut merekamnya.

Kejadian seorang istri gerebek suaminya yang menikah diam-diam ini diduga terjadi di Medan .

Reaksi Warganet

Sontak saja viralnya unggahan video tersebut di media sosial lantas viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.

"lah emang keluarga mempelai wanitanya engggk tau kalo yang laki udah punya istri?" tulis warganet.

"Salut sama mbaknya, menunjukkan bahwa dia orang yang ngerti hukum dan sopan santun. Jadi tau mengontrol emosi," tulis salah satu warganet. 

"Hebat istrinya masih tenang walaupun hatinya udah gemeteran... Salut sama mbaknya kuat," komentar warganet lainnya. 

"Gemeternya sampai sini mba," tulis komentar lainnya.

"Luar biasa bisa setenang gitu... nampaknya dpt pisah harta suaminya mayan sampai ucapin selamat," tulis warganet di kolom komentar. "Itu cewenya yang lewat tadi," kata yang lainnya. 

Baca artikel Trending menarik lainnya di tautan ini.

Amanda Manopo dan Fedi Nuril

Punya 2 Istri Lagi di Film Terbaru, Fedi Nuril Sampai Datang ke Psikolog

 Aktor Fedi Nuril dijuluki sebagai spesialis dua istri karena kerap memainkan peran sebagai laki-laki yang berpoligami.

img_title
VIVA.co.id
7 Januari 2025