Viral Curhat Istri Punya Babysitter Red Flag, Suka Ngomong Vulgar dan Goda Suami

Ilustrasi babysitter, baby sitter, pengasuh anak, pembantu rumah tangga.
Sumber :
  • freepik

Jakarta – Seorang perempuan bernama Alexia Maggie membagikan pengalamannya memiliki babysitter atau pengasuh anak yang berupaya menggoda sang suami. Kisah ini dibagikan melalui akun TikTok @mrs.allx pada Minggu, 10 September 2023 lalu.

Samuel Sigalingging Anak Asal Medan Viral, Bernyanyi Karna Suara Tingginya Tanpa Ekspresi

Pertama kali diunggah, curhat Alexia terkait babysitterred flag’ ini telah viral mendapatkan sorotan dari warganet. Sejak artikel ini kami buat, video berdurasi 51 detik itu sudah ditonton lebih dari 5,9 juta kal, mendapatkan 218 ribu like dan 3.456 komentar.

"Spill babysitter red flag yang berani menggoda suamiku. Semoga apa yang aku alami tidak kalian alami. Bahwa banyak sekali kode-kode red flag yang dia tunjukkan ke kami, tapi kami gak sadar!" tulis Alexia, dikutip Jumat, 15 September 2023.

Viral Video Agus Buntung Ngeluh Badannya Gatal-gatal Saat di Penjara, Minta Jadi Tahanan Rumah

Wanita itu kemudian memaparkan apa saja ‘red flag’ atau tanda bahaya yang dilakukan babysitter yang ia anggap mau merebut suaminya. Pertama Alexia menyebut si babysitter kerap mencari perhatian saat sang suami ada di rumah.

Terpopuler: Cek Fakta Kabar Pembuatan SIM Gratis, Viral Agus Buntung Mengeluh Tak Nyaman di Penjara

“Sengaja mandiin anakku dengan pintu kamar mandi terbuka sambil ajak bercanda dengan suara kencang untuk cari perhatian suamiku. Saat itu suamiku memang lagi di rumah dan biasanya sehari-hari sama aku, si sus gak pernah kenceng-kenceng kalo mandiin anakku,” kata dia.

Kemudian, lanjut dia, ketika si babysitter ditanya oleh mertuanya apakah akan mencuci baju, bukannya menjawab sesuai apa yang ditanyakan, babysitter itu malah memberikan informasi seakan memancing suami Alexia untuk menggodanya.

“Iya nek sambil mandi, nenek jangan naik ya, Mila telanjang. Saat itu di rumah ada suamiku, jadi kesannya memancing,” kata Alexia.

Selain itu, Alexia mengatakan si babysitter kerap bercerita hal yang bersifat pribadi dalam rumah tangganya. Namun, Alexia dan suami tidak pernah menggubris.

TikToker spill baby sitter red flag yang goda suaminya

Photo :
  • TikTok @mrs.allx

“Topik obrolannya vulgar, dia selalu cerita bagaimana dia berhubungan dengan suaminya, tanpa kita tanya dan selalu kita tegur,” paparnya.

Tindakan red flag berikutnya yang membuat Alexia sangat terkejut adalah ketika si babysitter terang-terangan memuji sang suami di hadapannya.

“Bapak wangi banget bu, kalau ibu gak mau lagi sama bapak, Mila mau bekasnya,” tulis Alexia meniru ucapan si babysitter.

Baca artikel Trending menarik lainnya di tautan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya