Viral Video Detik-detik Kecelakaan Lift Tabung yang Tewaskan 5 Karyawan Resort di Bali

Detik-detik kecelakaan lift tabung di Ayu Terrace Resort Bali
Sumber :
  • Twitter @nocontxtnetijen

Bali – Viral video yang memperlihatkan detik-detik kecelakaan lift tabung yang dinaiki oleh karyawan  Ayu Terrace Resort, di Kabupaten Gianyar, Bali pada Jumat, 1 September 2023 sekitar pukul 13.00 WITA. Akibat peristiwa naas tersebut, lima orang karyawan resort dilaporkan meninggal dunia. 

TNI AD Bantah Bekingi Anak Bos Tukang Roti yang Aniaya Karyawannya

Video yang viral tersebut salah satunya diunggah oleh akun @nocontxtnetijen di media sosial Twitter. Dalam video tersebut, diperlihatkan rekaman kamera pengintai atau  Closed Circuit Television (CCTV) saat kecelakaan lift tabung di resort tersebut terjadi. 

Proses evakuasi korban tewas jatuhnya lift tabung Ayuterra Resort Ubud Bali

Photo :
  • Tangkapan layar media sosial/Ayu Terra Resort
Ada Pria Telanjang Dada saat Anak Bos Toko Roti Penganiaya Karyawan Ditangkap, Siapa Dia?

Rekaman yang diperlihatkan diambil dari tiga sisi berbeda yakni dari sebelah kanan, kiri dan bawah. Mulanya, dari bagian sisi kanan CCTV terlihat lift tabung yang membawa karyawan Ayu Terrace Resort menanjak dengan lancar dan aman. Namun, beberapa waktu kemudian lift terlihat hilang kendali dan terjun cepat ke bawah. 

Sementara, dari bagian sisi kiri CCTV, lift tabung yang hilang kendali tampak terjun cepat ke bawah. Sedangkan dari sisi kamera pengintai di bagian bawah, terlihat lift tabung yang terhantam dan hancur hingga akhirnya mengakibatkan 5 orang karyawan tewas secara tragis. 

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Retrospeksi, Serukan Keselamatan Berkendara

Detik-detik kecelakaan lift tabung di Ayu Terrace Resort Bali

Photo :
  • Twitter @nocontxtnetijen

Adapun identitas dari kelima korban tersebut yakni, Sang Putu Bayu Adi Krisna (laki-laki/19), Ni Luh Supernigsih (perempuan/20), I Wayan Aries Setiawan (laki-laki/23), Kadek Hardiyanti (perempuan/24), dan Kadek Yanti Pradewi (perempuan/19).

Peristiwa kecelakaan lift tabung yang menewaskan 5 karyawan Ayu Terra Resort Ubud, Bali itu pun menjadi perhatian Pemerintah Provinsi Bali. Pihak pengelola resort berinisiatif untuk menutup operasional sementara karena masih trauma dan berduka.

Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati atau Cok Oke menyebut pihak pengelola juga sudah meminta para tamu untuk mencari resort lain di sekitarnya. Cok Oke juga sudah meninjau lokasi kecelakaan lift pada Sabtu, 2 September 2023 lalu. 

“Ini harus dijadikan pelajaran, apalagi wahana seperti itu tidak hanya di hotel ini. Hotel lain yang mempunyai fasilitas serupa harus benar-benar memperhatikan, terutama maintenance," jelasnya.

"Jangan sampai kasus seperti ini terulang. Saya atas nama pribadi dan Pemprov Bali benar-benar menyampaikan duka cita yang mendalam atas kasus ini,” tutur Cok Ace.

Baca artikel Trending menarik lainnya di tautan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya