Viral Pria Menyamar Gunakan Cadar untuk Ikuti Wanita Ini ke Toilet, Netizen Geram

Pria Menyamar Gunakan Cadar untuk Ikuti Wanita ke Toilet
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA Trending – Jagat media lagi-lagi dibuat geram, kali ini dibuat geram oleh aksi seorang pria yang menyamar menggunakan cadar dan mengikutinya ke toilet umum. Video itu diunggah oleh salah satu pengguna TikTok @.JENNY125.

Remaja Wanita Korban TPPO Sudah Layani Ratusan Pria Hidung Belang

“Seremm…. Ketemu orang kaya gini sobat hati-hati ya sahabatku bunda-bunda syg,” ujar narasi dalam unggahan.

Pria Menyamar Gunakan Cadar untuk Ikuti Wanita ke Toilet

Photo :
  • Tangkapan Layar
Motif Oknum TNI AL Bunuh Wanita di Sorong, Kesal Korban Hentikan saat Berhubungan Badan

Di dalam video terlihat seorang wanita yang curiga oleh seseorang yang mengenakan cadar. Terdengar di dalam video seorang perempuan yang menjabarkan kronologinya terhadap orang-orang yang mengamankan pria bercadar tersebut.

“Gini loh Mas, saya kan dari Toilet, di sini mau ganti baju, nah, mbak-mbak ini ngikutin saya terus. Tapi saya curiga dia bukan cewek Mas,” ujar perempuan itu.

Wanita Muda di Jakut Nekat Lompat dari Jaklingko Usai Terancam Dilecehkan Pria Mabuk

“Coba ngomong dah, Jangan pakai bahasa isyarat itu,” ucap pria yang menginterogasi di dalam video.

Pria bercadar itu menjawab “engga, cewe,” dengan suara yang nyelekit. Kemudian seorang pria menunjukkan kaki orang menyamar tersebut dan menjelaskan bahwa kaki tersebut merupakan kaki cowok.

“Maksudnya apa ngikutin dia dari kamar mandi cewek? Coba buka coba, kita keluar dulu nih yang cowokk,” ujar pria di dalam video.

Kemudian perempuan buka cadar tersebut dan perempuan tersebut langsung histeris menangis.

“Ya Allah, Astagfirullah,” ujar suara pria yang sedang diinterogasi.

“ya Allah dari tadi saya ganti baju diliatin Mas,” imbuh perempuan yang menjadi korban sambil menangis.

Kemudian pria bercadar tersebut meminta maaf dan memohon mohon dengan nada melas kepada mereka semua. Lantas video viral pria yang menyamar dengan cadar ini mendapat mendapat reaksi netizen yang geram dengan apa yang dilakukan pria tersebut:

aaa sakit bgt denger mbanya nangis ikutan nangis,” tulis netizen.

Langsung bawa kantor polisi,” tulis netizen lainnya yang kesal.

proses hukum kak.” timpal netizen lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya