Mengenal Stephanie Susanto, Dari Jurnalis Investigasi ke Dunia Komunikasi

Eks Presenter tvOne Stephanie Susanto
Sumber :
  • Instagram @stephaniesusantos

Jakarta – Menjadi seorang jurnalis adalah salah satu profesi yang sangat diminati karena bisa bertemu dengan banyak orang, menambah relasi, dan keuntungan lainnya.

Organisasi Pers Sebut Sebagian Besar Jurnalis Dibunuh secara Sengaja oleh Israel di Gaza

Kebanyakan dari mereka, setelah berhenti di dunia jurnalis akan berpindah ke bidang yang lebih kritis dan kreatif lagi. Baik mengembangkan bisnis sendiri di bidang komunikasi, ataupun pindah ke lembaga pemerintah maupun swasta.

Salah satu pengalaman menarik dari mantan presenter TV yakni Stephanie Susanto. Ia lebih dikenal sebagai host, presenter, dan wartawan investigasi di beberapa stasiun televisi. Seperti apa ceritanya? Yuk simak informasi selengkpanya berikut ini.

Seejontor FC vs Persib Legend: Silaturahmi Hingga Bantu Pembinaan Pesepakbola Usia Muda

11 tahun berkarya di dunia TV

Eks Presenter tvOne Stephanie Susanto

Photo :
  • Instagram @stephaniesusantos
Jumlah Jurnalis Terbunuh di Gaza Lebih dari Dua Kali Lipat Rata-rata Global per Tahun

Stephanie merupakan mantan presenter tvOne. Sebelum itu, ia juga pernah menjadi asisten produser di Today’s Dialogue, menjadi wartawan investigasi untuk Densus 88 dan BNN atau Badan Narkotika Nasional.

Kariernya terus meningkat sebagai presenter untuk program unggulan tvOne seperti Kabar Siang, Kabar Hari Ini, dan Bedah Kasus.

Pengalamannya sebagai wartawan sangat beragam, ia pernah mewawancarai tokoh-tokoh bangsa, liputan peristiwa bencana gunung berapi, hingga peristiwa kecelakaan pesawat.

Tak hanya di Indonesia, ia juga berkesempatan untuk liputan ke Amerika Serikat untuk belajar counter violent extremist (CVE) yang merupakan kerjasama antara Indonesia dan Amerika.

Bukan waktu yang pendek, ia sudah terjun ke dunia TV selama 11 tahun. Selama kerja di media, ia pernah menjadi wartawan investigasi, produser junior, hingga jadi pembawa acara berbagai program utama. Gelaran Piala Dunia di Rusia pada tahun 2018 menjadi salah satu tugas terakhirnya sebagai jurnalis.

Pastinya I'm gonna miss every single moment! But, thank you semua keluarga saya di tvOne yang sudah menemani saya sampai saya berhasil dan duduk di "kursi panas" ini,” ungkapnya.

Pekerjaan sekarang

Eks Presenter tvOne Stephanie Susanto

Photo :
  • Instagram @stephaniesusantos

Setelah puas menimba ilmu di dunia televisi, ia kemudian pindah haluan dan mengemban pengalaman baru. Dikutip dari akun LinkedIn, ia menjabat sebagai Head of External Affairs & Media Relation Sinar Mas.

Berkat kemampuannya itu, ia dipercaya menjadi spokerperson untuk kegiatan Vaksin Gotong Royong di Sinar Mas. Ia sudah bekerja di Sinar Mas selama 4 tahun 9 bulan. Di bio LinkedIn, ia menyematkan “Seorang konsultan komunikasi yang bersemangat”.

Habiburokhman Ketua Komisi III DPR RI

Elite Gerindra Minta Pimpinan dan Dewas KPK yang Baru Tak Layani 'Doorstop' Wartawan

Istilah 'doorstop' yakni wawancara cegat yang biasa dilakukan wartawan.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024