Kecelakaan di Tol Janger, Innova Tabrak Truk hingga Terbakar

Kecelakaan di Tol Janger Innova tabrak truk
Sumber :
  • Twitter

Jakarta – Terjadi kecelakaan lalu lintas antara mobil Toyota Innova dengan truk di Tol Jakarta-Tangerang (Janger) arah Jakarta KM 21, Senin, 7 Agustus 2023 sekitar pukul 06.19 WIB.

Peristira kecelakaan lalu lintas tersebut diketahui dari unggahan akun Twitter @RadioElshinta. Saat video tersebut direkam, tampak kedua mobil baru saja mengalami kecelakaan.

Akibat menabrak bagian belakang truk, Innova mengalami kerusakan parah di bagian depan. Kepulan asap hingga kobaran api juga terlihat masih menyala di kap depan mobil berwarna putih itu.

Beruntung pengemudi Innova selamat, terlihat dia mencoba keluar melalui jendela. Setelah sebagian tubuhnya berhasil keluar, terlihat api masuk ke ruang kemudi.

Adapun, bagian kepala truk juga hancur dalam peristiwa kecelakaan itu. Diduga kecelakaan terjadi akibat ada kendaraan lain yang ngerem mendadak, sehingga terjadi tubrukan beruntun.

Sementara belum diketahui secara pasti penyebab dari kecelakaan yang melibatkan Innova dan truk berwarna hijau di Tol Janger itu. Saat video direkam juga belum terlihat ada petugas yang berada di lokasi.

Viral! Pengemudi Mobil Geplak Pemotor yang Bermesraan, Hotman Paris Siap Pasang Badan

“Kecelakaan di Tol Janger, belum ada petugas di lokasi,” tulis keterangan unggahan, dikutip Senin.

Sebelumnya, Kakorlantas Polri, Irjen Firman Shantyabudi mengatakan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, diimbau kepada pengguna jalan untuk tetap konsentrasi dan menjaga kesehatan.

Kecelakaan Maut di Tolikara: Truk Pengangkut Pendukung Paslon Bupati Terbalik, 5 Orang Tewas, 15 Luka Berat

Dia menjelaskan, mayoritas penyebab kecelakaan terjadi akibat kondisi kesehatan yang kurang prima. Sebab, faktor kesehatan tersebut dinilai sangat berpengaruh dengan konsentrasi ketika berkendara.

"Bagi pengendara yang lelah atau mengantuk, jangan lupa istirahat karena yang terpenting adalah keselamatan," ujar Firman kepada awak media beberapa waktu lalu

Heboh Pengajar Cosplay Jadi Murid SMA di Hari Guru Nasional, Warganet: Pasti Gurunya Gen Z

Lebih lanjut, Firman juga meminta agar para pengendara untuk memastikan kendaraan dalam kondisi layak jalan sebelum digunakan.

“Pastikan kembali kondisi kendaraan yang anda gunakan, seperti cek mesin, tekanan ban, dan kelengkapan lainnya. Sehingga kondisi kendaraan layak jalan," pungkasnya.

Ratusan Burung Pipit Mati Mendadak di Bandara Ngurah Rai Bali, Ini Penyebabnya

Viral Ratusan Burung Pipit Mati Mendadak di Bandara Ngurah Rai Bali, Ternyata Ini Penyebabnya

Viral di media sosial ratusan burung mati terkapar berserakan di jalan area Bandara Ngurah Rai, Bali, BKSDA Bali mengatakan penyebabnya karena tersambar petir di pohon.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024