Mantan Bintang Porno Lebanon, Mia Khalifa Jadi Dosen Tamu di Universitas Oxford
- Tangkapan Layar Instagram
VIVA Trending – Mantan bintang porno yang berubah menjadi influencer media sosial Mia Khalifa mengklaim bahwa dia menderita 'imposter syndrome'. Karena hal itu, Mia Khalifa tampil sebagai pembicara yang diundang langsung oleh Oxford Union.
Acara tersebut digelar tertutup dan juga isi pidato belum bisa dilihat publik. Tetapi, dalam video yang diunggah ke akun Instagram pribadinya, Mia Khalifa masuk ke kerumunan mahasiswa yang bertepuk tangan dan bersorak-sorai.Â
Mia mengkonfirmasi telah menjadi dosen tamu di salah satu kuliah umum Oxford University. Wanita berdarah Amerika-Lebanon itu diundang oleh Oxford Union untuk membagikan pengalaman hidupnya, terutama tentang perjalanannya sebagai pelaku di industri film dewasa.
"... Saya berada di Oxford untuk berbicara tentang hambatan, kepercayaan diri, dan pengalaman hidup saya. Kalian bebas menghakimi saya, tapi saya di Oxford untuk berbagi tentang pengalaman saya," tulis Khalifa di Instagram pribadinya, dikutip Senin, 5 Juni 2023.
"Berbicara dengan Persatuan Mahasiswa Oxford adalah salah satu pengalaman hidup di mana saya sepenuhnya menyadari betapa beruntungnya saya menjalani hidup dan melakukan semua yang saya bisa untuk tidak membiarkan setiap momen berlalu begitu saja," tulis Khalifa lagi.
Dalam acara kuliah umum yang digelar tertutup tersebut, Mia juga mengutarakan pandangan dan pendapatnya agar para pemuda, khususnya mahasiswi di sana, tidak terjebak dan dieksploitasi dalam industri film dewasa.
"Setelah bicara mengenai pengalamannya dengan eksploitasi kontrak di industri film dewasa, Khalifa telah berusaha untuk mengedukasi para wanita mengenai bahaya eksploitasi dalam bidang tersebut dan akan bicara di panggung mengenai batasan-batasannya, baik secara pribadi maupun profesional," tulis Oxford Union dalam keterangan resminya.
Mia yang terlihat berpidato mengenakan kacamata dan setelan blazer dan rok pendek berwarna krem mengaku sangat terhormat mendapat kesempatan itu.
"Terima kasih banyak kepada @.theoxfordunion atas kesempatan berbicara di gedung dan organisasi bersejarah ini," tulis Mia.
Banyak netizen yang mempertanyakan mengapa seorang bintang porno bisa menjadi sosok figur publik dan pembicara di kampus ternama dunia sekelas Oxford University. Bahkan ada beberapa sindiran yang memerintahkan universitas tersebut juga mengundang artis OnlyFans tersebut.