Diduga Selingkuh dengan Istri Orang, Wakapolres Binjai Dicopot dari Jabatannya

Ilustrasi selingkuh.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA Trending - Kapolda Sumut Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak dengan tegas mencopot Wakapolres Binjai Kompol Agung Basuni dari jabatannya. Guna fokus dalam pemeriksaan Bidang Propam Polda Sumut atas laporan dugaan selingkuh dengan istri orang.

Nyetir Sambil Oral Seks, Mahasiswa Tabrak Pejalan Kali hingga Tewas di Sleman

"Laporan dugaan perselingkuhan itu, sudah ditangani Propam Polda Sumut memutuskan Kompol Agung Basuni, dinonaktifkan dari jabatannya sebagai Wakapolres Binjai," ucap Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Pol. Hadi Wahyudi kepada wartawan, Kamis 25 Mei 2023.

Sebelumnya, seorang pria bernama Joni melaporkan Wakapolres Binjai Kompol Agung Basuni karena diduga berselingkuh dengan istrinya berinisial L dan viral di media sosial.

Baim Wong dan Paula Saling Sindir Lewat Status?

Kapolda Sumut, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak.

Photo :
  • VIVA/B.S Putra

Laporan ke Bid Propam Polda Sumut itu pun tertuang dalam surat Nomor: STPL/76/V/2023/Propam Tertanggal 16 Mei 2023.

Aksi Komplotan Maling Motor Tembak Polisi saat Beraksi hingga Berujung Didor Tewas saat Ditangkap

Dugaan perselingkuhan antara Kompol Agung Bahuni dengan istrinya terjadi sejak tahun 2021 lalu, saat Kompol Agung masih menjabat sebagai Kasat Lantas di Polres Serdang Bedagai.

Hadi mengungkapkan bahwa pelapor atas nama Joni sudah mencabut laporannya di Bidang Propam Polda Sumut, Rabu kemarin, 24 Mei 2023. 

"Laporan dari suaminya bernama Joni kemarin hari Rabu telah dicabut, oleh yang bersangkutan dan penasehat hukumnya," jelas Hadi.

Sementara itu, Joni selaku pihak yang melaporkan Wakapolres Binjai Kompol Agung Basuni membenarkan bahwa ia sudah mencabut laporan tersebut, di Bidang Propam Polda Sumut.

"Saya memberikan klarifikasi terhadap berita yang beredar bahwa Wakapolres Binjai Kompol Agung Basuni yang berselingkuh dengan istri saya tidak benar dan semuanya kesalahpahaman," ucap Joni.

Todung Mulya Lubis

Todung ke Kapolri: Saya Minta Polisi Netral di Pilkada

Praktisi hukum Todung Mulya Lubis mengingatkan betapa pentingnya peranan polisi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024