Viral! Emak-emak di Medan Nyaris Jadi Korban Perampokan di Depan Rumahnya

Emak-emak di Medan Nyaris Jadi Korban Perampokan di Depan Rumahnya
Sumber :
  • Tangkapan layar media sosial

VIVA Trending - Seorang emak-emak, bernama Netty menjadi korban perampokan di depan rumahnya di Jalan Jalan Mabar, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan, Minggu, 21 Mei 2023, sekitar pukul 05.24 WIB. Video emak-emak berusia 56 tahun itu, viral di media sosial.

Ahli ITB Sebut Pertamax Bukan Penyebab Kerusakan Kendaraan yang Viral di Cibinong

Dalam video yang viral itu, wanita tersebut membuka pintu garasi bagian depan rumahnya dan hendak membuang sampah. Setelah pintu dibuka, langsung didatangi dua pria yang belum diketahui identitasnya dan mencoba masuk ke dalam rumah.

"Terjadi perampokan di Jalan Mabar simpang Malaka Medan. Korban hendak membuang sampah," tulis dalam video di akun instagram @apacerita_medan dikutip VIVA, Senin 22 Mei 2023.

Iris Wullur Klarifikasi Soal Video Viral Diduga Menghina Air Zam Zam: Gue Minta Maaf..

Namun, nenek tersebut menjerit dan kedua pria itu, langsung melarikan diri. Kemudian, korban masuk ke dalam rumah serta menutup garasi mobilnya.

Emak-emak di Medan Nyaris Jadi Korban Perampokan di Depan Rumahnya

Photo :
  • Tangkapan layar media sosial
Viral Wanita Ini Dilamar Pasangannya di Depan Ka'bah Sambil Pegang dan Cium Tangan, Warganet: Pahala Kaga Dosa Iya

Sementara itu, Kapolsek Medan Timur Kompol Rona Tambunan mengatakan mendapatkan informasi tersebut, anggotanya langsung turun ke lokasi melakukan pengecekan TKP dan memintai keterangan korban.

"Tadi kita ke TKP (tempat kejadian perkara) untuk menyelidikinya. Korban sejauh ini tidak ada kehilangan apa-apa, pelaku tidak berhasil melakukan percobaan perampokan," ucap Rona kepada wartawan di Kota Medan, Senin 22 Mei 2023.

Dari penyelidik Polsek Medan Timur, Rona mengungkapkan bahwa korban berjumlah tiga orang. Dua beraksi dan satu orang lagi, stanby di atas sepeda motor.

Rona mengatakan kawanan perampok itu, mengincar kalung emas digunakan korban. Namun, tidak berhasil dirampas pelaku. Karena, nenek tersebut berteriak.

"Mereka mau mengambil kalungnya, terus karena korban teriak-teriak mereka,  takut lalu kabur," sebut Rona sembari mengatakan pelaku tengah diburu oleh pihak kepolisian.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya