Model Dewasa ini Akui Sempat Dibuat Pingsan Selama 7 Jam saat Sesi Pemotretan

Sosok Amelia, Model Dewasa yang Dibuat Pingsan Selama 7 Jam saat Sesi Pemotretan
Sumber :
  • YouTube: Denny Sumargo

VIVA Trending – Model dewasa yakni Amelia atau dikenal dengan nama Meli 3GP tengah jadi sorotan. Sosoknya identik sebagai wanita dengan penampilan seksi yang ceplas-ceplos, dia semakin populer setelah diundang di berbagai podcast YouTube.

Imbau Masyarakat NTT Tolak Bantuan Hasil Donasi Agus Salim, Farhat Abbas: Uang Konflik Itu

Terbaru wanita asli Medan ini diundang dalam program Curhat Bang milik Denny Sumargo, dalam kesempatan itu Meli mengaku bahwa sempat jadi korban pelecehan saat bekerja sebagai model dewasa hingga dibuat tak sadarkan diri selama tujuh jam.

Sosok Amelia, Model Dewasa yang Dibuat Pingsan Selama 7 Jam saat Sesi Pemotretan

Photo :
  • YouTube: Denny Sumargo
Farhat Abbas Kelakar Lagi, Bilang Denny Sumargo Gak Bakal Salurkan Uang Agus Salim ke NTT

Meli bercerita saat kejadian itu dia berencana melakukan sesi pemotretan bersama seorang fotografer di sebuah hotel, sejak keduanya bertemu Meli langsung disuguhkan minuman oleh orang tersebut.

“Kebetulan gue (saat itu) foto privat one on one (fotografer dan model), gua dateng, duduk terus minum 3 seloki, nggak biasa-biasanya gue gitu, (setelahnya) gua gak sadarin diri, tujuh jam,” ujar Meli dikutip VIVA Selasa, 21 Maret 2023.

Agus Salim Merasa Fisik dan Mentalnya Dihancurkan Buntut Tak Terima Uang Donasi Dialihkan

Dia mengingat pertemuannya dengan fotografer itu terjadi sekitar pukul 20.00, sementara sesi pemotretan seharusnya selesai pada pukul 23.00.

Kemudian, lanjut Meli, selepas minum, dia mengaku langsung tak mengingat seluruh kejadian yang dialami alias pingsan, sampai pada akhirnya wanita itu baru sadar sekitar pukul 05.00 pagi.

“(Setelah bangun) gua udah ditempat tidur, gapake baju, gua gatau apa yang terjadi sama gua sumpah, (saat itu) gua cuma pake celana dalem doang. Gua bener-bener nggak ngerasa apa-apa,” ungkapnya

Dia mengatakan saat bangun fotografer itu masih ada diruangan tersebut sedang bersantai di sofa. Reaksinya pun dianggap cukup mencurigakan. “Orangnya nyantai di sofa nonton TV. ‘Kenapa Mel? Santai aja’” kata dia menirukan ucapan fotografer saat itu.

Selepas kejadian itu Meli mengaku sangat panik hingga tidak dapat berpikir apa yang telah dilakukan fotografer kepadanya malam tadi. Pagi itu dia pun bergegas langsung memesan ojek online untuk segera pulang.

“Kepikirannya itu pas udah dijalan pulang, ‘kayaknya tadi gua masih pake baju, gua belom sempet ganti baju. Gua gabisa berpikir apa-apa lagi di situ, gua cuma mikir, apa yang terjadi gua ikhlas dah, gatau lagi mau ngomong apa,” imbuhnya

“Gue bukan tipe orang yang ibarat katanya gue dilecehin, gue nggak bisa ngomong sama semua orang kecuali gue emang ditanya. Gue mikirnya itu resiko kerjaan gue dan penampilan gue yang bar-bar,” pungkasnya

Sosok Amelia, Model Dewasa yang Dibuat Pingsan Selama 7 Jam saat Sesi Pemotretan

Photo :
  • YouTube: Denny Sumargo
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya