Viral Balita Lempar Ular Kobra Besar Ke Atas Langit, Bapaknya Panik
- Tangkapan Layar
VIVA Trending – Kebanyakan orang tentu enggan kalau ular kobra adalah salah satu contoh hewan yang mengerikan sekaligus mematikan. Namun, sebuah eksperimen sukses membuktikan kalau bayi dan balita tidak memiliki rasa takut terhadap ular.
Hal itu tentu berkaitan dengan rasa tertarik yang dimiliki oleh seorang bayi, bahkan jika hal itu adalah seekor ular atau laba-laba.
Menurut peneliti rasa takut, Judy DeLoache dari Universitas Virginia di Charlottesville, Amerika Serikat, ketakutan terhadap ular adalah salah satu ketakutan paling umum dan intens di dunia.
Dalam sebuah eksperimen yang dilakukan, sebuah gambar ular kepada bayi berusia 11 bulan ditampilkan bersamaan dengan suara yang menyenangkan dan menakutkan.
Akibatnya bayi akan memandang ular dalam jangka waktu yang lebih lama dengan suara menakutkan yang diperdengarkan kepada mereka. Namun, penelitian tersebut tidak memberikan bukti kuat, sebab kita tidak bisa bertanya kepada bayi apakah mereka takut dengan ular atau tidak.
Meskipun eksperimen yang dilakukan oleh para peneliti itu tidak menghasilkan kesimpulan yang akurat, tetapi bukti nyata seorang bayi atau balita yang tidak takut terhadap ular dapat dilihat pada akun @droopliter_fishing.
Dari video singkat yang sedang menjadi sorotan warganet terlihat seorang balita tengah bermain lempar kayu dengan anjing peliharaannya.
Sesaat setelah balita itu melempar kayunya, anjing peliharaannya pun langsung mengejar kayu itu. Namun, tiba-tiba si balita dalam video itu melemparkan seekor ular kobra berukuran besar yang dianggapnya sebagai kayu kering.
Lantas, ayah dari balita itu menjadi panik dan langsung menghampiri sang putra karena melihatnya memegang hewan berbahaya.
"Se ta doido.. era uma cobra (Astaga, itu ular kobra) ????????," tulis caption menyanyikan video pengunggah dalam bahasan Portugis yang sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, di mana ia terkejut ketika sesuatu yang dilempar si balita adalah seekor ular kobra .