Momen Anies Baswedan Dicuekin saat Minta Foto di Pernikahan Kaesang Pangarep - Erina Gudono

Anies Baswedan hadiri tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina
Sumber :
  • TikTok @majulahnegeriku6

VIVA Trending – Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tampak menghadiri acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang digelar di Puro Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah pada Minggu, 11 Desember 2022. 

Jokowi Ajak 2 Cucunya Nonton Laga Timnas Indonesia Vs Filipina di Manahan

Tak hanya Anies Baswedan, ada banyak orang-orang penting dan petinggi-petinggi lainnya yang juga menghadiri pernikahan Kaesang dan Erina. Namun, Anies menjadi sorotan dalam acara tasyakuran yang dihadirinya tersebut. 

Anies Baswedan hadiri tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina

Photo :
  • TikTok @majulahnegeriku6
Penjelasan OIKN soal Heboh Aguan Investasi di IKN Demi Selamatkan Jokowi

Anies Baswedan diketahui malah tampak dicuekin saat ingin melakukan foto bersama dengan kedua mempelai dan keluarga usai bersalaman. Hal itu terlihat dari video yang diunggah oleh akun @majulahnegeriku6 di TikTok. 

Didampingi oleh istrinya Fery Farhati, Anies Baswedan diketahui hadir dalam sesi pertama tasyakuran putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan mengenakan setelan jas berwarna biru dongker. Anies dan sang istri terlihat menyalami Jokowi, Ibu Iriana, Kaesang dan Erina hingga keluarga Gudono. 

Jokowi Tanpa Partai dan Diisukan Gabung Golkar, Bahlil: Kami Selalu Terbuka kepada Siapa Saja

Usai bersalaman, Anies pun tampak dipersilakan untuk melakukan sesi foto bersama oleh ibu dan kakak laki-laki dari Erina Gudono. Anies dan istrinya pun menunggu di samping kakak laki-laki Erina. 

Anies Baswedan hadiri tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina

Photo :
  • TikTok @majulahnegeriku6

Setelah menunggu, Anies Baswedan pada akhirnya tidak jadi melakukan foto bersama dengan Kaesang dan Erina serta pihak keluarga lantaran antrean barisan tamu undangan yang semakin mengular dan memanjang untuk bersalaman. 

Sehingga calon Presiden pilihan Partai Nasional Demokrat atau NasDem itu mengurungkan niatnya untuk melakukan sesi foto bersama dan langsung berpamitan dengan Erina dan juga ibu serta kakak laki-lakinya. 

Sebelumnya, Jokowi telah lebih dulu menggelar acara ngunduh mantu yang digelar di Loji Gandrung. Barulah acara tasyakuran digelar di Puro Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah. 

Kaesang Pangarep sendiri telah resmi mempersunting Erina Gudono sebagai istrinya pada Sabtu, 10 Desember 2022. Akad nikah Kaesang dan Erina digelar di Royal Ambarrukmo, Sleman, DI Yogyakarta.

Sebagai informasi, acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono diketahui juga dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan istri, Gubernur Jawa Timur Ganjar Pranowo hingga Komisari Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya