ATM Tertinggi di Dunia Berada di Puncak Gunung Setinggi 4.693 Meter

ATM Tertinggi
Sumber :

VIVA Trending – Mesin ATM dengan ketinggian tertinggi di dunia rupanya terletak di perbatasan Khunjerab Pass antara Cina dan Pakistan, pada ketinggian 4.693 meter.

Mengenal Air Murni, Ini Manfaat dan Kriteria Amannya

Selama beberapa dekade terakhir, ATM telah menjadi salah satu teknologi paling umum di dunia, tetapi  apakah mungkin Anda bisa melihatnya saat berjalan melalui pegunungan yang tertutup salju di Pakistan? 

Namun, celah perbatasan Khunjerab Pass di provinsi Gilgit-Baltistan utara Pakistan adalah bukti di mana adanya rumah bagi ATM yang berfungsi di tengah pegunungan yang tertutup salju. Dan yang perlu Anda ketahui, ATM ini merupakan yang paling tertinggi di dunia. 

Indonesia, Pakistan Leaders Discuss to Strengthen Economic Ties

ATM

Photo :

Menurut National Bank of Pakistan (NBP) pada tahun 2016, mesin ATM bertenaga surya dan angin adalah pemandangan yang benar-benar tidak biasa untuk dilihat di tempat terpencil seperti Khunjerab Pass ini, penyeberangan perbatasan beraspal tertinggi di dunia, yang dikutip dari dari Odditycentral, Senis 12 Oktober 2022.

Prabowo Temui PM Pakistan, Tingkatkan Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Mesin ATM tertinggi di dunia ini telah berhasil mendapatkan gelar yang disertifikasi oleh Guinness World Records. Dimana ini  merupakan upaya cukup rumit yang membutuhkan waktu sekitar empat bulan bagi Bank Nasional Pakistan untuk menyelesaikannya. 

Perlunya perawatan dan pengisian ulang mesin dengan uang tunai secara teratur, juga merupakan urusan yang sangat melelahkan, karena bank terdekat berjarak 82 kilometer. Zahid Hussain, manajer cabang cabang Sost NBP, yang terdekat dengan ATM tertinggi di dunia, secara teratur berkendara ke mesin tersebut.

Mesin atm

Photo :

Di mana ia harus rela menghadapi angin kencang, badai, tanah longsor yang sering terjadi, dan melewati gunung yang berbahaya untuk memastikan mesin berfungsi dengan baik. ATM ini melayani sebagian besar penjaga perbatasan yang mengambil gaji bulanan mereka dari situ, segelintir penduduk setempat, dan beberapa orang yang melintasi perbatasan melalui Khunjerab Pass. Konon, hanya sekitar 4 hingga 5 juta rupee (Rp282 juta - Rp353 juta) ditarik dari mesin setiap beberapa minggu.

Seorang juru bicara National Bank of Pakistan mengatakan kepada BBC, bahwa biasanya dibutuhkan seseorang antara dua dan dua setengah jam untuk mencapai ATM tertinggi di dunia ketika membutuhkan perbaikan darurat. Itu sebenarnya tidak buruk sama sekali, mengingat lokasinya yang ekstrem.

Meskipun volume transaksinya rendah, bank menganggap serius mesin ini karena orang-orang yang mengandalkannya.

“Mereka mungkin tidak signifikan jumlahnya, tetapi mereka sering tinggal di taman besar itu sendiri dan tidak memiliki media lain untuk mentransfer gaji mereka kepada orang yang dicintai dan keluarga,” kata Zahid Hussain.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya