Viral Detik-detik Ustazah Meninggal saat sedang Pengajian

Seoran Ustazah meninggal saat membaca Surah Yassin
Sumber :
  • Tangkapan layar instagram.com/terangmedia

VIVA Trending – Kematian adalah hal yang misterius, setiap makhluk hidup tidak mengetahui kapan ia akan menghembuskan napas terakhir. Seperti kejadian yang viral seorang ustazah meninggal dunia saat sedang membaca Surah Yassin.

KPU Ungkap Ada 6 Petugas KPPS yang Meninggal dan 115 Lainnya Sakit

Kejadian itu terekam dan videonya pun viral di media sosial. Video itu kemudian diunggah ulang dalam akun Instagram @terangmedia pada 15 September 2022.

Seoran Ustazah meninggal saat membaca Surah Yassin

Photo :
  • Tangkapan layar instagram.com/terangmedia
Ibunda Meninggal Dunia, Dede Yusuf Ungkap Keinginan yang Belum Tercapai

Seorang ustazah bernama Hj. Taslimah yang saat itu mengenakan kerudung berwarna merah muda sedang mengisi siaran langsung dalam kanal YouTube.

Kejadian itu berlangsung pada hari ini, Kamis, 15 September 2022, Taslimah sedang memimpin pembacaan Khatam Qur’an.

Kronologi Meninggalnya Ibunda Dede Yusuf, Sempat Alami Serangan Jantung

Awalnya ia membacakan surah dengan biasa dan diikuti oleh jemaah lainnya. Namun, tiba-tiba Taslimah terjatuh saat membacakan Surah Yassin. Jemaah lain yang melihat hal itu langsung menolong beliau untuk mendapat perawatan.

Namun, ustazah Taslimah tidak dapat tertolong hingga akhirnya tutup usia. Kejadian itu terjadi sekitar pukul 07.45 WIB.

Menurut informasi, ia merupakan salah satu guru tetap pengajian rutin kaum ibu di Masjid Al Barkah Assyafiiyah yan terletak di Jalan Al Barkah, Tebet, Jakarta Selatan.

Unggahan itu mendapat berbagai komentar warganet. Sebagian besar warganet mendoakan sang ustazah yang meninggal saat sedang membaca Surah Yassin.

Innalillahi wa inna ilaihi rojiun... MaasyaaAllah bu Ustadzah . Sungguh akhir yg indah,” kata netizen.

Happy ending Bu, semoga amal ibadah beliau diterima olehNya,” pungkas warganet.

Ayat terakhir "Masuk kedalam golongan orang orang yg beruntung,” tulis wargenet.

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur, Eka Wisnu Wardhana

Kelelahan, 5 Petugas Meninggal Dunia saat Pelaksanaan Pilkada Serentak di Jawa Timur

Lima orang meninggal dunia saat bertugas dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah atau pilkada serentak 2024 di Jawa Timur. Mereka kebanyakan meninggal karena kelelahan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024