Aksi Pemuda Kendarai Motor Ugal-ugalan Berujung Nahas
- Tangkapan layar instagram.com/faktakamera
VIVA Trending – Dalam berkendara yang harus menjadi prioritas adalah keselamatan. Karena jika ugal-ugalan di jalan yang dirugikan bukan hanya diri sendiri, tapi juga orang lain. Seperti kejadian yang viral di media sosial, dua orang pemuda ugal-ugalan di jalan berujung nahas.
Peristiwa itu direkam oleh pengguna jalan lain yang diduga teman dari pemotor ugal-ugalan tersebut. Video itu kemudian diunggah dalam akun Instagram @faktakamera pada 26 Agustus 2022.
“Semoga sampai rumah gak dimarahi sama mamanya,” tulis keterangan akun tersebut.
Dua orang pemuda berkaus hitam dan ungu sedang asyik berlagak di atas sepeda motor di jalan raya. Mereka melakukan atraksi standing motor dengan mengangkat satu ban motor bagian depan dan bertumpu pada ban belakang motor.
Beberapa kali mereka melakukan aksinya dan berhasil. Hingga kesekian kalinya, pengemudi motor itu oleng dan berakhir mereka jatuh dengan nahas.
Terlihat raut wajah khawatir dari pengendara motor yang merekam video tersebut. Mereka kaget melihat temannya terjatuh dengan kencang.
Aksi kedua pemuda laki-laki itu untungnya tidak merugikan pengendara lain yang melintas di jalan yang sama. Namun, belum ada informasi lebih lanjut tentang keadaan kedua pemuda tersebut.
Unggahan itu mendapat banyak komentar dari warganet dalam kolom komentar. Warganet ikut geram dengan aksi yang dilakukan kedua pemuda tersebut.
“Tag ortu nya supaya bangga udh ngebeliin anak nya motor,” kata netizen.
“Gimana nasip aspalnya ya..kasian banget sama aspalnya,” pungkas netizen.
“Banyak gaya banyak luka,bikin susah ortu,” ungkap netizen.
“Kasian..orang tuanya di cariin ama. Tukang lesing..motornya masih nyicil,” tulis netizen.