Terpeleset, Pria Ini Meninggal Dunia Usai Mendaki Gunung Cannon

Ilustrasi/Para pendaki gunung.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Teresia May

VIVA – Mendaki gunung merupakan salah satu kegiatan yang hampir disukai semua kalangan masyarakat. Meskipun terlihat mendebarkan, nyatanya mendaki gunung bisa membuat Anda merasa kagum usai berada  di puncak gunung.

Demi Balikan sama Mantan, Pria Ini Mendaki 3 Gunung, Endingnya Nyesek

Terlihat proses saat mendaki gunung tersebut, yang akan terbayar indah usai melihat keindahan di sekitar puncak gunung. Kagum dengan pemandangan luar biasa yang tidak semua orang bisa menikmatinya.

Meskipun menyenangkan bagi sebagian orang, namun kita juga harus berhati-hati saat ingin mendaki sebuah gunung. Sebelum melakukan pendakian, para pendaki juga sudah harus mempersiapkan hal-hal buruk yang mungkin saja terjadi.

Dua Pendaki Hilang Ditemukan Tewas di Dekat Puncak Gunung Everest

Ilustrasi mendaki gunung.

Photo :
  • U-Report

Saat mendaki jangan sampai lalai atau ceroboh yang berujung hal buruk menimpa para pendaki. Jangan seperti kasus yang dialami oleh seorang WNA asal Portugal yang meninggal di Gunung Rinjani. 

Salut! Putri Handayani Jadi Warga Indonesia Pertama yang Berhasil Taklukkan Kutub Selatan

Ditambah lagi, ada laporan pendaki dari Gunung Cannon, New Hampshire meninggal dunia akhir pekan minggu lalu. Melansir laman dari People pada 26 Agustus 2022 ini, pendaki tersebut mendaki gunung dengan dua orang lainnya.

Ilustrasi pendaki gunung

Photo :
  • U-Report

Tiba-tiba saja saat dalam perjalanan tengah mendaki gunung, mereka harus melewati jalanan berbatu, basah, dan juga curam. Tentu saja, hal tersebut akhirnya membuat pendakit terpeleset hingga jatuh dari Gunung Cannon. 

Dari kejadian tersebut menyebabkan salah satu pendaki terjatuh hingga akhirnya meninggal dunia di lokasi kejadian.Berdasarkan siaran pers dari New Hampshire Fish dan Game, kedua rekannya saat mendaki langsung mencoba menghubungi 911 karena tidak melihat keberadaan temannya.

Ilustrasi Jenazah

Photo :
  • U-Report

Salah satu pendaki yang dinyatakan meninggal tersebut, berhasil ditemukan di dasar air terjun dekat dengan Gunung Cannon. Usai ditemukan, jenazah pendaki tersebut langsung dibawa ke rumah duka di Littleton.

Juru bicara departemen mengidentifikasi jika orang yang tengah mendaki gunung tersebut adalah Brian Kohn, seorang pria berusia 32 tahun asal Long Island City, New York.

Awalnya, tiga pendaki itu berencana naik trem kembali untuk menuruni gunung. Namun, mereka berubah pikiran usai tiba di puncak gunung.

Ilustrasi pendaki gunung

Ini Perlengkapan dan Logistik Wajib Saat Mendaki, Kamu Harus Tahu

Nah, untuk kamu seorang pemula, berikut ini beberapa tips mendaki gunung yang dapat kamu jadikan referensi sebelum melakukan olahraga ekstrem sekaligus menyenangkan ini.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2024