Kocak! Anak Ini Paksa Suapi Roti ke Ibunya Demi Menangi Lomba

Aksi lucu suapi ibunya saat lomba
Sumber :
  • Tangkapan layar instagram.com/recehxx.id

VIVA Trending – Viral sebuah video yang memperlihatkan aksi lucu seorang bocah yang menyuapi ibunya dengan roti demi menang lomba 17 Agustus.

Bukan Susu! 1 dari 4 Balita di Jakarta dan Jawa Barat Konsumsi Kental Manis Setiap Hari, Ini Bahayanya

Video itu diunggah oleh akun Instagram @recehxx.id pada Rabu, 10 Agustus 2022. Terlihat anak TK sedang mengikuti lomba untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia.

Aksi lucu suapi ibunya saat lomba

Photo :
  • Tangkapan layar instagram.com/recehxx.id
Haru! Paula Verhoeven Izin Pamit Sementara ke Anak

Banyak lomba-lomba kreatif yang lucu dilakukan oleh anak-anak. Salah satunya adalah menyuapi orang tuanya dengan mata ditutup.

Kejadian ini terjadi di Kotaanyar, Probolinggo, Jawa Timur. Kegiatan ini diadakan oleh ibu-ibu KB TK Cempaka. Video lucu ini mendapat banyak perhatian netizen.

Dijalankan Januari 2025, Anggaran Program Makan Bergizi Gratis Rp 15.000 per Anak

Anak kecil itu nampak sangat semangat mengikuti lomba. Sangking semangatnya, anak itu menyuapi roti kepada ibunya dengan penuh tekanan.

Aksi lucu suapi ibunya saat lomba

Photo :
  • Tangkapan layar instagram.com/recehxx.id

Bocah TK itu memaksa seluruh bagian roti masuk ke dalam mulut ibunya. Semangatnya tidak hanya sampai di situ, anak itu tetap berusaha agar sang ibu bisa menghabiskan roti itu. Ia menekan-nekan roti itu masuk ke dalam mulut ibunya.

Aksi sang anak ini mengundang tawa warga setempat dan juga warganet yang melihat postingan tersebut.

Dendam anak ke emak pas nyuapin sarapan kali yaaa,” kata netizen.

Bocah be like: Ini adalah waktu yang pas,tidak akan ku sia-sia kan momen ini,” canda netizen.

Berarti emak nya kalo ngasih makan anak nya suka kek gitu ya,” pungkas netizen.

Orang Tua Harus Waspada! Penyakit Pneumonia Jadi Penyebab Terbesar Kematian Pada

4 Perbedaan Pneumonia pada Anak dan Dewasa, Siapa yang Paling Berisiko Terpapar?

Dalam beberapa tahun terakhir, kasus pneumonia pada orang dewasa dilaporkan mengalami peningkatan signifikan. Pneumonia sering kali diawali dengan gejala ringan.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024