Lagi Kerja, Tukang Pijat Ini Malah Ketiduran

tukang pijat ketiduran
Sumber :
  • tangkapan layar instagram @lucu.abis

VIVA Trending – Pijat merupakan metode atau terapi kesehatan tradisional dengan cara memberi tekanan kepada tubuh terutama kulit, otot, dan urat. Biasanya terapi pijat membuat orang menjadi lebih rileks dan pegal-pegal di tubuh menghilang. 

Viral Mobil BMW Lawan Arus dan Tabrak Pengendara Motor di Duren Tiga, Polisi Turun Tangan

Kendati membuat tubuh menjadi rileks, tak jarang orang yang sedang menikmati pijatan tertidur. Namun lain halnya dengan kasus satu ini, di mana tukang pijat malah yang terlelap. Peristiwa ini diunggah oleh akun Instagram @lucu.abis pada Selasa, 19 Juli 2022. 

Dalam video tersebut seorang tukang pijat tampak memejamkan mata sambil duduk dengan kedua tangan memegang kaki kliennya. Terdengar pula klien memanggil nama sang tukang pijat yang diduga bernama Om Joni. Setelah beberapa kali klien memanggil namanya, Om Joni tak kunjung bangun dari tidur dan tetap berada di posisi yang sama.

Santai Banget Pria Ini Curi Spion Mobil Fortuner saat Jalanan Macet

Melihat kejadian ini, sebagian warganet ada yang iba dengan Om Joni. Mereka menganggap ia terlalu lelah hingga tertidur.

“Kasihan, kecapean,” kata seorang warganet.

Kasus Siswa Dipaksa Sujud Menggonggong di Surabaya Berujung Damai, SMAK Gloria Tetap Polisikan Pelaku

“bpknya kecapean mungkin, kasian,” sahut warganet lain.

“Pasti capek bapaknya,” tulis warganet di kolom komentar.

“Ya allah biarin duluu kasihan dia ngantuk tapi takut gak enak ngomong,” tutur salah satu warganet.

“Saking capek nya ye, perjuangan seorang Bpk, beuhh tiada taraa,” komentar warganet.

Viral seorang pria di Surabaya menyuruh siswa sekolah sujud sambil menggonggong

Klaim Sudah Damai, Ini Kata Pengusaha yang Viral Minta Siswa Sujud dan Menggonggong

Ivan Sugianto yang memaksa seorang siswa SMA Kristen Gloria 2 Surabaya berinisial EN untuk bersujud dan menggong-gonggong berakhir damai sebut tak sesuai dengan fakta.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024