Tanpa Menyentuh, Kucing Ini Bisa Bikin Seekor Sapi Tumbang
- tangkapan layar instagram @dailypontianak
VIVA Trending – Secara teknis, makhluk apapun dengan fisik yang lebih besar akan menang. Biasanya fisik besar didukung oleh tenaga besar pula sehingga mereka bisa melawan apapun yang ukurannya lebih kecil. Tetapi hal tersebut tidak berlaku untuk kucing dan sapi yang satu ini.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @dailypontianak pada 18 Juli 2022 terdapat seekor kucing mampu membuat seekor sapi tumbang seketika. Padahal, kucing ini sama sekali tak menyentuh si sapi.
“Menjatuhkan tanpa menyentuh,” tulis akun tersebut pada keterangan postingan.
Awalnya, sapi yang terlihat mengintimidasi kucing dengan memajukan kepalanya. Si kucing pun mundur sedikit demi sedikit. Namun tiba-tiba kucing tersebut mengeluarkan suara khas ketika sedang berkelahi dan menyentakkan satu kakinya. Kaget dengan gerakan kucing, sapi tersebut terbanting ke belakang sampai oleng lalu tumbang ke tanah. Tidak diketahui waktu dan lokasi momen lucu ini.
Melihat kejadian langka antara kucing dan sapi ini, unggahan tersebut mengundang berbagai reaksi dari warganet.
“besak badan kecil nyali,” kata seorang warganet.
“Pake tenaga dalam,” sahut warganet lain.
“Pasti kucing piaraan padepokan pencak silat,” tulis warganet di kolom komentar.
“Terperanjat,” tutur salah satu warganet.
“Wkkwkw ngajak sekali, bise bise kena gap terpelanting,” timpal warganet.